Home / Ekbis

Senin, 15 Mei 2023 - 20:50 WIB

Bank Aceh Buka Kantor Cabang Pembantu Simpang Tiga

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Pidie –  Bank Aceh Syariah meresmikan jaringan kantor baru yaitu Kantor Cabang Pembantu Simpang Tiga yang berlokasi di Jl. Simpang Tiga – Kembang Tanjong, Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Pidie,Senin(15/05/2023)

Peresmian KCP Simpang Tiga langsung dilakukan oleh PJ Bupati Pidie, Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si dan Direktur Utama Bank Aceh, Muhammad Syah dan di dampingi oleh Kepala Cabang Sigli, Tarmizi.

Dalam sambutannya Direktur Utama Bank Aceh menyampaikan bahwa peresmian KCP Simpang Tiga ini merupakan komitmen Bank Aceh dalam meningkatkan pelayanan kepada Nasabah dan Masyarakat di Kecamatan Simpang Tiga.
“Kami berharap kehadiran kantor ini dapat memberikan akses layanan transaksi yang lebih mudah bagi para pelaku usaha maupun masyarakat yang berada di kecamatan simpang tiga.

Baca Juga :  BSI Beri Apresiasi Pengguna QRIS BSI

Dengan dibuka KCP Simpang Tiga, kini Kantor Bank Aceh Cabang Sigli memiliki 10 Kantor Cabang Pembantu dan 1 Unit Payment Point.

Hingga Desember 2022, Aset Bank Aceh Cabang Sigli tercatat sebesar Rp. 1,04 Triliun, Pembiayaan sebesar Rp. 850 Milyar, Dana Pihak Ketiga sebesar Rp. 1 Triliun dan Laba sebesar Rp. 28 Milyar.

Baca Juga :  BSI Beri Apresiasi Pengguna QRIS BSI

Muhammad Syah juga menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Daerah dan seluruh Masyarakat Kabupaten Pidie yang telah mendukung kemajuan Bank Aceh.

Dalam peresmian kantor tersebut PJ Bupati Pidie menyampaikan apresiasi kepada Bank Aceh Cabang Sigli yang telah melakukan upaya ikut serta dalam membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi pada Kabupaten Pidie dan juga melalukan perluasan wilayah operasional Bank dengan membuka jaringan Kantor Cabang Pembantu Simpang Tiga.

Baca Juga :  BSI Beri Apresiasi Pengguna QRIS BSI

PJ Bupati Pidie dalam akhir sambutannya juga ikut menghimbau kepada masyarakat untuk dapat mendukung aktifitas Bank Aceh dengan menjadi nasabah baik tabungan maupun pembiayaan.

Dikesempatan yang sama juga, Pemerintah Kabupaten Pidie secara simbolis menyerahkan tambahan penyertaan modal Pemkab Pidie kepada Bank Aceh sebesar Rp. 1 Milyar.

Share :

Baca Juga

Ekbis

Libur & Cuti Bersama Idul Adha, BSI Tetap Berikan Layanan di 609 Cabang

Ekbis

Sinergi dengan Kemenkeu, BSI Perkuat Kemitraan Pengelolaan Kas Negara

Ekbis

31 Oktober, Batas Penggunaan Kartu Pita Magnetik Bank Aceh

Aceh

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Ekbis

Dirut BSI : Kami Mohon Maaf & Sedang Berusaha Pulihkan Layanan

Ekbis

BSI Selenggarakan Pelatihan Bela Negara di Aceh

Ekbis

Luar Biasa ” Bank Aceh berhasil meraih penghargaan Indonesia Best BUMD Awards 2022

Ekbis

Banda Aceh Kota Kolaborasi, BSI dan Pemko Banda Aceh Percantik Wajah Kota