Home / Nasional / News / Tni-Polri

Jumat, 28 Januari 2022 - 11:09 WIB

Danjen Kopassus Tegaskan Eggi Sudjana bukanlah warga Korps Baret Merah

REDAKSI - Penulis Berita

Jakarta – Terkait adanya unggahan video di akun saudara Eggi Sudjana pada tanggal 12 Januari 2022 dalam kegiatan saat ulang tahun Forum Komunikasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah ( FKKPBM), Danjen Kopassus Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa ,S.E.,M.M. menegaskan bahwa Eggi Sudjana bukanlah Warga Korps Baret Merah.

Selain itu, Danjen Kopassus juga menambahkan bahwa saudara Eggi Sudjana tidak pernah ada kontribusi kepada satuan Kopassus.

” Saya (Danjen Kopassus) dalam hal ini sebagai Pembina Korps Baret Merah, menjelaskan keberadaan video saudara Eggi Sudjana yang diunggah di akun youtubenya, saya tegaskan bahwa saudara Eggi Sudjana bukan Warga Korps Baret Merah dan yang bersangkutan tidak pernah ada kontribusi kepada satuan Kopassus,” tegas Danjen Kopassus Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, pada Kamis (27/1/2022).

Baca Juga :  Rencana Pembahasan Revisi UUPA di Senayan, IMPAS Aceh - Jakarta minta agar Mahasiswa harus Terlibat

lanjut Danjen Kopassus Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa,jadi Kopassus tidak ada kaitannya dengan yang bersangkutan.

” Perlu saya garis bawahi bahwa Setiap Danjen Kopassus mempunyai tanggung jawab sebagai Pembina Korps Baret Merah, adapun yang dimaksud warga Korps Baret Merah adalah seluruh prajurit Kopassus baik yang masih dinas aktif maupun yang sudah purnawirawan,” jelas Jenderal bintang dua alumni Akmil 89 .

Baca Juga :  Rencana Pembahasan Revisi UUPA di Senayan, IMPAS Aceh - Jakarta minta agar Mahasiswa harus Terlibat

Sebelumnnya satuan Kopassus beberapa kali telah melakukan pertemuan dengan ketua umum FKKPBM Mayjen TNI (Purn) H. Heros Paduppai beserta pengurusnya guna membahas tentang pernyataan saudara Eggi Sudjana yang diunggah di akun youtubenya.**

Share :

Baca Juga

Daerah

Bantuan Pompa Meningkatkan IP dan Produktifitas Pertanian Di Kabupaten Bireuen

News

Pemkab Aceh Besar Gelar Rapat Pembahasan Rancangan Perbup Terkait Sistem Kerja

Nasional

Polri Bersinergi dengan BEM dan OKP Gelar Vaksinasi Merdeka se-Indonesia

Nasional

Menkumham Resmikan POLTEKPIN, Efisiensi Tata Kelola Pendidikan Kemenkumham

Tni-Polri

Resintel Polsek Lueng Bata Ringkus Maling Pintu Milik Warga

News

Dihadiri Unsur Forkopimkab Abdya, Irfannusir Rasman Buka Kejuaraan Volly Ball Bersela

Tni-Polri

Kapolda Aceh Ikut Apel Kasatwil di Jakarta

Tni-Polri

Pimpin Rakernis, Kadiv Humas Minta Jajaran Jaga Kepercayaan Masyarakat