Home / Nasional / Pemerintah

Senin, 7 Maret 2022 - 13:48 WIB

Mentan Syahrul, Pupuk Iskandar Muda Memiliki Potensi Yang Sangat Luar Biasa

REDAKSI - Penulis Berita

Jakarta – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo meninjau kesiapan Pupuk Iskandar Muda (PIM) dalam memproduksi pupuk nasional untuk memenuhi kebutuhan petani dalam meningkatkan produksi.

Di sana Syahrul memantau proses pembuatan sampai dengan pengemasan. Menurutnya, Pupuk Iskandar Muda selama ini memiliki potensi yang sangat luar biasa dan sudah bergerak maju dalam meningkatkan produksi pupuk.

“Hari ini saya berada di Pupuk Iskandar Muda untuk mengecek kesiapan suplay pupuk kita dari aceh. Kita berharap ke depan produksi pupuk disini jauh lebih banyak lagi karena potensi yang dimiliki PIM sangat menjanjikan,” ujar Syahrul dalam siaran persnya Senin (7/3).

Sejauh pemantauannya, Pupuk Iskandar Muda memiliki 2 industri besar yang berlokasi di area yang sama. Namun satu industri lainya tidak bisa dioperasikan karena memiliki masalah dengan gas. Karena itu, Syahrul mengaku dalam waktu dekat ini akan melakukan koordinasi dengan Menteri ESDM, Arifin Tasrif.

“Saya akan komunikasikan dengan Menteri ESDM, tentu saja karena kami yang butuh, maka kita akan bersama-sama mencari dari mana sumber untuk berakselerasi agar pabrik pabrik dan industri kita beroperasi. Apalagi kapasitas yang kita butuhkan banyak sekali. Jutaan,” katanya.

Syahrul menambahkan, industri pupuk sejatinya harus berkerja optimal demi memenuhi target produksi. Terlebih semua pertanaman yang dilakukan membutuhkan pupuk sebagai sumber nutrisi.

“Biar bagaimanapun industrinya harus banyak kan, apalagi kita sudah punya pabrik. Sekarang persoalannya gasnya harus bisa tersuplai. Inilah yang menjadi perintah Bapak Presiden untuk mengenergi semua pabrik pupuk yang dibutuhkan. Dan intinya semua pertanaman butuh pupuk agar produksi meningkat,” katanya.

Direktur Pupuk Iskandar Muda, Budi Santoso menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan perhatian Syahrul terhadap produksi pupuk di Aceh.

Terlebih Syahrul langsung bergerak cepat melakukan komunikasi dengan pihak terkait untuk menghidupkan industri pupuk yang tidak beroperasi.

“Saya menyampaikan terimakasih atas kehadiran Pak Menteri dan kami senang Pak Menteri langsung action ke Pak Menteri ESDM. Sekali lagi terimakasih Pak Menteri,” tutupnya.(inp)

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Hadiri Temu Mitra Sponsorship PON XXI Tahun 2024 Aceh – Sumut untuk Wilayah Aceh

Nasional

Kapolri Maksimalkan Penanganan Korban Pasca-Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Nasional

Pesawat Susi Air PK-BVM Kecelakaan, Kru dan Penumpang Selama

Internasional

Bekerjasama Dengan KSPI dan KSPSI AGN, Mabes Polri Berikan 30 Ribu Vaksin Gratis untuk Buruh

Nasional

Antisipasi Korban, KPU Sederhanankan Surat Suara Pemilu 2024

Pemerintah

Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Berupaya Menekan Laju Inflasi Daerah

Aceh Barat

Wakili Pj Bupati, Asisten II Hadiri Penutupan Turnamen Voli Dandim Cup 2024

Pemerintah

Di Jakarta Ngurus Akta Kematian Sekarang Gampang, 15 Menit Kelar