KSINews, Pontianak – Pelaksanaan ujian tertulis Jabatan Pelaksana (Eselon V) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Barat digelar di Aula Kanwil, Rabu (30/11/22).
Ujian tertulis ini diikuti oleh 38 peserta yang telah lulus sebelumnya seleksi administrasi.
Ujian tertulis dilaksanakan berbasis computer dengan menggunakan aplikasi computer assisted test (COMET) SIMPEG berjumlah 100 soal dengan waktu pengerjaan 90 menit.
Kepala Kantor Wilayah, Pria Wibawa didampingi Kepala Divisi Administrasi, Dwi Harnanto membuka kegiatan sekaligus memberikan arahan kepada peserta ujian.
“Pada hari ini kita akan melaksanakan ujian berbasis CAT dalam rangka mengisi formasi Eselon V, saya ingatkan dan sampaikan bahwa untuk mengisi Jabatan Eselon V ini kita bersifat transparan, jadi tidak ada upaya untuk mengelabui atau ada tawaran-tawaran dari pihak lain untuk mengisi jabatan eselon v”, tegas Pria Wibawa.
“Saya berharap dari peserta tes hanya yang berintegritas tinggi yang nantinya akan lulus”, tambahnya.
Pelaksanaan ujian juga diawasi langsung oleh Analis Kepegawaian dari Biro Kepegawaian Kemenkumham Indra Budi Patria, Wibi Cahyo Hastono, dan Fahmi Krisna Darmawan.
Editor: DIMA/ATIN