Home / Daerah

Rabu, 14 Desember 2022 - 22:12 WIB

Bantah Keluarkan SP2D Bodong, Kepala BPKK Banda Aceh: “Pasti Akan Dibayarkan”

REDAKSI - Penulis Berita

Kepala BPKK Kota Banda Aceh Iqbal Rokan (Foto: Dok.Ist)

Kepala BPKK Kota Banda Aceh Iqbal Rokan (Foto: Dok.Ist)

KSINews, Banda Aceh  – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan (BPKK) Kota Banda Aceh Iqbal Rokan membantah tudingan bahwa pihaknya mengeluarkan Surat Perintah Pembayaran Dana (SP2D) bodong kepada sejumlah pihak ketiga atau rekanan.

Menurutnya, isu tersebut sengaja diembuskan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab untuk mencoreng nama Pemko Banda Aceh. “Tudingan tersebut tidak benar. Fitnah itu kalau dikatakan bodong,” katanya kepada awak media, Rabu (14/12/2022).

Baca Juga :  Polres Kampar Perketat Pengamanan, Pastikan Pendistribusian Konservasi BBM ke BBG di Bangkinang Lancar

Untuk setiap SP2D yang sudah dikeluarkan oleh BPKK Banda Aceh, Iqbal mengatakan pasti akan diselesaikan. “Pasti akan dibayarkan,” ujar Iqbal Rokan.

Hanya saja, karena bertepatan dengan akhir tahun dan banyaknya amprahan yang masuk, pihaknya membutuhkan waktu untuk memverifikasi kelengkapan administrasi. “Kita kan harus mengecek semua kelengkapan amprahan agar sesuai dengan peraturan yang berlaku. Jadi memang butuh waktu.”

Baca Juga :  Kolaborasi Antar Lembaga, TJSL PT.PIM Realisasikan Program Creating Shared Value Di Lingkungan Perusahaan

Masih menurut Iqbal, Pemko Banda Aceh di bawah kepemimpinan Pj Wali Kota Bakri Siddiq sangat komit dalam upaya penyehatan kondisi keuangan. “Menindaklanjuti instruksi pj wali kota, kita telah melakukan rasionalisasi terhadap APBK 2022.”

“Pencermatan anggaran yang tidak bersentuhan langsung dengan masyarakat sudah kita lakukan, dan sudah tertampung pula dalam anggaran perubahan tahun ini yang kita sepakati bersama legislatif,” ujarnya.

Baca Juga :  Sungai Bakah Meluap Rendam Permukiman Warga Melawi Kalbar

“Alhamdulillah, kini kondisi keuangan Pemko Banda Aceh semakin sehat. Salah satunya bisa kita lihat dari pencairan TPP dan ADG setelah sebelumnya macet berbulan-bulan. Begitu juga dengan SP2D 2022, insyaallah bisa selesai dalam waktu dekat,” sebut Iqbal.[]

Share :

Baca Juga

Daerah

Ajak Peduli Lingkungan, Babinsa Koramil 05/Juli Komsos Bersama Perangkat Desa Bahas Kebersihan

Daerah

Syech Fadhil Kunjungi Dua Anak Asuh Asal Pulo Aceh yang Berprestasi di Dayah

Daerah

15 Organ Ganjar Hadir di Kopdar Ramadhan ARG Aceh, Ini Harapan Abu Khaidir Pada Anggota

Daerah

Tingkatkan Ilmu Agama, Gampong Padang Hilir Laksanakan Pengajian Rutin Mingguan

Daerah

Gebyar Vaksinasi Covid 19 Dan Donor Darah Berhadiah, Hiasi HUT Aceh Timur Ke- 65 

Daerah

Sekda Aceh Timur Lantik 33 Pejabat Administator dan Pejabat Pengawas Eselon IV

Daerah

Jelang MUBES IPMJ 5 Februari 2023, 5 calon Mendaftarkan diri, dr Hulaimi & Fahwal mewakili Generasi Milenial

Daerah

Angkut Pasir Zircon Tanpa Dokumen Resmi, Tiga Oknum Warga Diamankan Polsek Manis Mata