Home / Tni-Polri

Rabu, 22 Maret 2023 - 10:57 WIB

Enam Penjudi Togel di Banda Aceh Ditangkap

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Banda Aceh – Sat Reskrim Polresta Banda Aceh menangkap enam penjudi togel di dua lokasi berbeda di kota Banda Aceh tepatnya kawasan Terminal Keudah, Kecamatan Baiturrahman dan salah satu warung kopi depan Pasar Ikan Peunayong, Kecamatan Kuta Alam.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, SH, SIK, M.Si melalui Kasat Reskrim, Kompol Fadhillah Aditya Pratama, SIK dalam konferensi pers mengatakan, penangkapan ini dilakukan atas informasi dari masyarakat yang sudah sangat resah terhadap praktik perjudian tersebut.

Baca Juga :  Wakapolresta Banda Aceh: Razia Penyakit Masyarakat Akan Sering Dilakukan!

Keenam tersangka yakni, NJ, AB, KM, EF, ABD dan KS yang merupakan warga Banda Aceh. Diketahui, peran ke enamnya berbeda-beda yakni ada yang berperan sebagai pemain, agen atau penulis nomor pesanan hingga pemesan nomor togel yang telah dituliskan.

Baca Juga :  Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Berbagai Merek

“Barang bukti yang diamankan berupa uang tunai senilai Rp 7 juta lebih, ponsel berbagai merek hingga catatan nomor togel,” ujar Kompol Fadhillah saat konferensi pers di Mapolresta Banda Aceh, Selasa (21/3/2023).

Baca Juga :  Wakapolresta Banda Aceh: Razia Penyakit Masyarakat Akan Sering Dilakukan!

Para pelaku dijerat Pasal 20 Jo Pasal 19 Jo Pasal 18 Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 tentang Hukum Jinayat, dengan ancaman hukuman cambuk 12 kalo atau kurungan penjara selama 12 bulan.

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Polres Aceh Utara Gencar Lakukan Patroli Terpadu, Jelang Pemilu 2024

Tni-Polri

Dirlantas Polda Aceh Turun Langsung Amankan Tabligh Akbar Peringatan Tsunami

News

Ditpolairud Polda Aceh Gelar Vaksinasi Di Pelabuhan Ulee Lheue Kecamatan Meraxa

Tni-Polri

Ribuan Paket Sembako dari Kapolri Disebar ke Masyarakat di Slum Area Jaksel

Tni-Polri

Upaya Minimalisir Laka Lantas, Satlantas Polres Aceh Tengah Terus Himbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Tni-Polri

Kemala Run 2024: Seorang Polwan Polda Aceh Raih Juara III Kategori 10 Km

Tni-Polri

Pangdam Iskandar Muda instruksikan prajurit untuk tidak terlibat judi online.

Tni-Polri

Pemuda Muhammadiyah soal Penahanan Mahasiswi ITB Ditangguhkan: Proporsional dan Bijaksana