Home / Tni-Polri

Minggu, 16 April 2023 - 16:28 WIB

Semarak Ramadhan 1444 H Kodam IM berlangsung sukses.

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Banda Aceh – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P., berkesempatan menutup kegiatan Semarak Ramadhan 1444 Hijriah di Lapangan Blangpadang, Kota Banda Aceh, Sabtu (15/04/23).

Pada kesempatan tersebut Pangdam IM Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P. menyampaikan, Sebagai insan yang bertaqwa, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, Kita dapat melaksanakan penutupan kegiatan Semarak Ramadhan Kodam Iskandar Muda tahun 2023.

Pada kesempatan yang baik ini, Panglima mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada panitia penyelenggara dan semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan Semarak Ramadhan Kodam Iskandar Muda. Diharapkan pelaksanaan kegiatan Semarak Ramadhan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan generasi muda untuk mengisi kegiatan selama Bulan Suci Ramadhan.

Lebih lanjut, Panglima mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba Islami pada kegiatan Semarak Ramadhan Kodam Iskandar Muda, prestasi yang telah diraih agar dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan. Kepada para peserta yang belum berhasil memperoleh kemenangan, hendaknya jangan berputus asa. Jadikanlah pengalaman ini sebagai pemacu semangat untuk terus belajar dan berlatih guna meraih prestasi yang lebih baik pada aneka lomba yang bernuasa Islami di waktu mendatang.

“Kita sadari dengan adanya kegiatan Semarak Ramadhan Kodam Iskandar Muda ini akan dapat meningkatkan kembali produktifitas dan kreatifitas masyarakat khususnya para generasi muda, sehingga diharapkan mampu menjadi lokomotif perubahan dan terus kreatif untuk memunculkan ide-ide pembangunan atau terus berinovasi untuk masyarakat, Bangsa dan Negara. Saya mengajak kepada semua orang tua untuk terus mendorong dan mendidik anak-anaknya agar kelak bisa menjadi agen perubahan dalam membangun bangsa serta bisa menjadi anak-anak yang berakhlakul karimah”. Imbuh Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P.

Hadir pada acara tersebut PJ Gubernur Aceh, Forkopimda Provinsi Aceh, Ketua MPU, Ketua Majelis Adat Aceh, Kasdam IM, Irdam, Kapok Sahli Pangdam IM, Para Pejabat Utama Kodam Iskandar Muda, Para Kepala Dinas, Para Kakanwil, dan Perwakilan Pemda Kabupaten dan Kota Seluruh Aceh.

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Kapolda Aceh Tutup Kegiatan Gelar Operasional Dan Pembinaan Polda Aceh

Daerah

Babinsa Koramil 04/Peudada Peduli Kesehatan Para Lansia Di Daerah Binaan

Nasional

Tinjau Vaksinasi Serentak 31 Titik di Sumut, Kapolri Pastikan Target Presiden Jokowi Tercapai

Tni-Polri

Jaga Hubungan Baik, Babinsa Posramil Peusangan Selatan Anjangsana Bersama Masyarakat Desa Binaan

Tni-Polri

Resmikan Rumah Sakit dan Polres Tapsel, Kapolri Tegaskan Beri Pelayanan Terbaik

Tni-Polri

Peringati HUT TNI Ke-79, Kodam Iskandar Muda Gelar Pameran Alutsista.

Tni-Polri

Kodim 0101/Kota Banda Aceh Gelar Acara Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim

Nasional

Keberanian Dua Prajurit Yonarhanud 10/ABC Gagalkan Aksi Begal, Implementasi dari 7 Perintah Harian Kasad