Home / Daerah

Selasa, 18 April 2023 - 19:06 WIB

79 Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas 2 Pontianak Hatam Al Qur’an Dalam Waktu Singkat

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Pontianak – Sebanyak 79 warga binaan di Lapas Perempuan Kelas 2 Pontianak berhasil menghatamkan membaca Al-Qur’an dalam waktu singkat pada bulan suci Ramadhan 1444 H.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan selama menjalani masa tahanan.

Dalam kegiatan hatam Al-Qur’an tersebut, terdapat warga binaan yang berhasil menyelesaikan bacaan Al-Qur’an dalam waktu kurang dari 10 hari. Selama pelaksanaan hatam Al-Qur’an, mereka dibimbing oleh sejumlah petugas lapas yang juga memberikan dukungan dan semangat.

Baca Juga :  Secara Virtual, Kanwil Kalbar Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan Pelepasan Mudik Bareng Kemenkumham Tahun 2023

Kepala Lapas Perempuan Kelas 2 Pontianak, Raden Tarbiati, mengungkapkan bahwa kegiatan hatam Al-Qur’an ini merupakan salah satu program unggulan dalam meningkatkan kualitas spiritual dan mental warga binaan.

“Kegiatan hatam Al-Qur’an ini merupakan bagian dari program pembinaan spiritual yang rutin dilakukan di lapas perempuan. Selain meningkatkan kualitas iman, kegiatan ini juga membantu warga binaan untuk belajar dan memahami isi Al-Qur’an secara lebih baik,” ujarnya, Selasa (18/4/23).

“Mereka ada yang sudah hatam dalam waktu 2 hari hingga 14 hari”, tambahnya.

Baca Juga :  Secara Virtual, Kanwil Kalbar Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan Pelepasan Mudik Bareng Kemenkumham Tahun 2023

Ia sangat mengapresiasi semangat dan keseriusan warga binaan dalam program hatam Al-Qur’an.

“Saya sangat bangga melihat semangat dan keseriusan warga binaan dalam menyelesaikan hatam Al-Qur’an. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang positif bagi mereka dan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas diri selama menjalani masa tahanan,” tuturnya.

Diharapkan, kegiatan hatam Al-Qur’an ini dapat menjadi contoh positif bagi lapas-lapas lainnya dalam memberikan pembinaan yang lebih baik dan komprehensif kepada warga binaan.

Disinggung terkait remisi khusus bagi warga binaan, jika kelakuan baik maupun program tersebut menjadi salah satu penilaian untuk warga binaan mendapatkan remisi.

Baca Juga :  Secara Virtual, Kanwil Kalbar Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan Pelepasan Mudik Bareng Kemenkumham Tahun 2023

“Dengan program ini juga bisa menjadi salah satu mendukung penilaian kelakuan baik dalam mendapatkan remisi”, katanya.

Dengan program yang diberikan kepada warga binaan LPP kelas 2 Pontianak mampu menjadikan warga binaan mandiri dan bisa diterima dengan baik di lingkungan masyarakat.

“Diharapkan dampak positif dari program baik selama di LPP, mampu dibawa di tengah masyarakat”, tandasnya.[ATIN]

Editor: DIMA-ATIN

Share :

Baca Juga

Daerah

Kanwil Kemenkumham Kalbar Terima Kunjungan Tim Audit Layanan Imigrasi

Daerah

Sekda Herman Suryatman Dorong LO Bekerja Cepat dan Progresif

Daerah

Danramil Jangka Hadiri Kegiatan Pembersihan Dan Penanaman Pohon Di Pantai Wisata Laut Jangka

Daerah

Berenang Di Kawasan Air Terjun Kecamatan Tayap, Seorang Pelajar Meninggal Tenggelam

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Keluarga Terdampak Kebakaran di Blang Bintang

Daerah

Kapolda Jatim Letakan Batu Pertama Gedung Satya Haprabu Polres Sumenep

Daerah

Jakarta Jadi Tuan Rumah Pertemuan Ibu Kota se-ASEAN 2023

Daerah

Upaya Peningkatan Hasil Cocok Tanam, Babinsa Posramil Siblah Krueng Gotong Royong Bersama Masyarakat