Home / Sport

Minggu, 7 Mei 2023 - 19:38 WIB

Madura United Perpanjang Kontrak Putra Bireuen, Zulfiandi

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Aceh – Tim Liga 1 Madura United resmi melepas salah satu pemain andalan mereka, Zulfiandi di bursa transfer musim ini.

Pemain asal Bireuen ini sudah empat musim membela tim asal Jawa Timur itu di Liga 1 Indonesia, Sabtu (6/5/23).

Madura United yang harus puas finis di peringkat kedelapan Liga 1 2022 lalu tengah melakukan evaluasi besar-besaran untuk kembali bersaing di papan atas klasemen musim depan. Tak tanggung-tanggung, ada 12 nama telah dilepas Madura United jelang bergulirnya bursa transfer Liga 1 2023.

Satu nama yang cukup mengejutkan dari daftar pemain yang dilepas Madura United adalah sosok Zulfiandi. Zulfiandi yang merupakan gelandang bertahan berkaliber Timnas Indonesia tersebut sempat memegang peranan penting di lini tengah Madura United selama beberapa musim ke belakang.

Namun, Zulfiandi sempat terkena cedera yang cukup parah dan membuatnya tergeser dari sektor gelandang Madura United. Kini, Madura United akhirnya melepas Zulfiandi seiring berakhirnya kontrak sang pemain di Laskar Sappe Kerrab.

Kabar resmi tersebut disampaikan melalui akun resmi instagram Madura United, “Terimakasih sudah berjuang bersama selama 4 musim ini. Tentu bukanlah waktu yang singkat. Perpisahan bukanlah akhir dari segalanya. Sukses selalu bang @zulfiandi_ #maduraunited #madurabisa #madurabersatu,” tulis Madura United.[Sumber;InfoPublik]

Editor: Dima

Share :

Baca Juga

Sport

Tempuh 113 Km, Kapolda Jatim Pastikan Kesiapan Pengamanan Rute Tour de Panderman 2024 Dengan Bersepeda

Daerah

FAJI Bener Meriah Putra dan Putri Lolos Pora 2022

Sport

Kota Surabaya Masih Pimpin Perolehan Medali Sementara Porprov VII Jatim 2022

Sport

Jelang Turnamen Kapolres Cup 2023, Pengurus PBVSI Silaturahmi dengan Kapolres Ketapang

Sport

Buka Kejurnas Karate Kasal Cup 2023, Laksamana Muhammad Ali Harapkan Talenta Baru Yang Unggul

News

Perpani Kota Banda Aceh Kembali Bersinar, Atlet Lolos 100% ke PORA Pidie

News

Kabupaten Pidie Juara Umum Kejurda Tenis Meja Se Aceh Tahun 2021

Sport

Ratusan Penonton Meriahkan Final Turnamen Volly Se Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya