Home / Daerah

Jumat, 12 Mei 2023 - 12:31 WIB

Polwan Cantik Kampanye Tertib Lalu Lintas di Kota Bireuen

REDAKSI - Penulis Berita

Foto:Personil Polwan Lalu Lintas Polres Bireuen Kampanyekan Tertib Berlalu lintas, sumber:InfoPublik.(dok)

Foto:Personil Polwan Lalu Lintas Polres Bireuen Kampanyekan Tertib Berlalu lintas, sumber:InfoPublik.(dok)

KSINews, Bireuen – Polisi Lalu Lintas (Polantas) Unit Keamanan dan Keselamatan Sat Lantas Polres Bireuen mengkampanyekan tertib berlalu lintas kepada pengendara. Kampanye tersebut digelar di Pusat Kota Juang Bireuen, Jumat (12/5/23).

Dengan menyampaikan pesan-pesan edukasi dan membagikan brosur berisikan aturan-aturan berlalu lintas kepada masyarakat pengguna jalan.

Kapolres Bireuen, AKBP Mike Hardy Wirapraja SIK MH melalui Kasat Lantas Iptu Irwansyah SSos mengatakan, kampanye tertib berlalu lintas tersebut merupakan bentuk upaya-upaya untuk menciptakan pengendara yang sadar akan pentingnya keselamatan, baik diri sendiri dan orang lain.

Baca Juga :  Pastikan Keamanan Berlangsung Kondusif, Kakanwil Sambangi Lapas Perempuan Pontianak

“Kegiatan kami hari ini yaitu mengkampanyekan tertib berlalu lintas kepada pengguna jalan, dan juga kami bagikan brosur berisikan tentang aturan-aturan dalam berkendara. Harapannya adalah untuk membentuk masyarakat yang sadar akan keselamatan, baik diri sendiri, maupun orang lain saat berkendara,” terang Iptu Irwansyah.

Baca Juga :  Pastikan Keamanan Berlangsung Kondusif, Kakanwil Sambangi Lapas Perempuan Pontianak

Dalam kampanye tersebut, pengendara diimbau untuk mematuhi aturan-aturan dan rambu-rambu lalu lintas, menggunakan helm SNI, dan memiliki SIM, serta STNK.

“Pengendara diharapkan lebih bijak dalam berkendara, tidak melawan arah atau melakukan pelanggaran yang berdampak pada membahayakan diri sendiri dan orang lain,” sebutnya.[]

Editor: Dima

Share :

Baca Juga

Daerah

Kodim 0111/Bireuen Hadiri Shalat Subuh, Acara Zikir Dan Do’a Bersama Dalam Rangka Pilkada Damai Tahun 2024 Di Mapolres Bireuen

Daerah

Gubernur Aceh : Jangan Pernah Ragukan Dukungan Saya Untuk KKR Aceh

Daerah

Usai Didemo Mahasiswa Aceh, Begini Dimata Pemuda Sosok Achmad Marzuki

Daerah

Mahasiswa Baru UIN dibekali Orientasi Perpustakaan

Daerah

PT PIM Gelar Panen Padi Perdana di Aceh Utara Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Daerah

Pospera Aceh Temui Kodam IM Jalin Komunikasi Sosial dan Bahas Ekonomi Kepemudaan

Daerah

LPDUK Kemenpora Jalin Kerjasama Dengan PB PON Aceh Soal Pengelolaan Dana Komersial PON Aceh Tahun 2024

Daerah

Sikapi Keluhan Warga, Ketua DPRK Bersama Dinas PUPR Tinjau Sejumlah Saluran Drainase di Gampong Beurawe