Home / Daerah

Kamis, 12 Oktober 2023 - 11:50 WIB

BPBK Abdya Pangkas Dahan Pohon di Jalan Komplek Perkantoran

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Aceh Barat Daya – Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Aceh Barat Daya (Abdya) melakukan pemangkasan dahan pohon di ruas jalan seputaran Mapolres Kabupaten setempat, Kamis (12/10/2203).

Pemangkasan tersebut dilakukan setelah untuk keselamatan pengguna jalan dikarenakan sejumlah dahan pohon tersebut sudah mulai menjuntai ke ruas jalan.

Menurut Kepala Pelaksanaan (Kalak) BPBK Abdya, Armayadi melalui Sekretaris BPBK Abdya, Nazarudin, pemangkasan dahan pohon yang dinilai membahayakan pengguna jalan disepanjang jalan depan Mapolres setempat.

Kegiatan tersebut, katanya, dilaksanakan atas perintah pimpinan untuk menghindari potensi ancaman terhadap kabel listrik serta kenyamanan masyarakat yang melintas dikawasan tersebut.

“Ini juga merupakan salah satu cara BPBK dalam upaya tanggap bencana,” terang Nazarudin.

Pada kesempatan itu, ia juga menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pemangkasan dan pemotongan terhadap pohon di sepanjang jalan tersebut.

“Masyarakat diminta untuk memberi tahu pihak terkait, khususnya BPBK jika ada pohon di pinggir jalan yang dinilai menganggu agar segera bisa diambil tindakan,” pungkas Nazarudin.

Share :

Baca Juga

Daerah

Menggunakan Motor trail Kapolres Landak Laksanakan Patroli Karhutla

Daerah

Antisipasi Tanah Longsor Susulan, TNI – Polri Di Maja Pasang Tiang Pancuh

Daerah

PERCEPAT REALISASI PI 10% DI ACEH UTARA, PASE ENERGI MIGAS GELAR FOCUS GROUP DISCUSSION

Daerah

Gubenur Jawa Tengah Hadiri Festival Adat Nusantara Ke II Di Kawasan Borobudur

Daerah

Kecelakaan Melibatkan Truk dan Sepeda Motor di Jalan Trans Kalimantan, Satu Pengendara Meninggal Dunia

Daerah

Di Banjarmasin, Wapres Pastikan Pemerintah Terus Persempit Celah Korupsi

Daerah

Serda Samsudin Ajarkan para Santri Budidaya Ulat Maggot Hingga Ikan Lele

Daerah

Serka Ilham Maulidi Hadiri Acara Rapat Turun Sawah Di Desa Binaan