Home / Ekbis

Jumat, 20 September 2024 - 18:06 WIB

Keren!, Mobil Mushalla BSI Inovasi Fasilitas Ibadah selama PON XXI Aceh-Sumut 2024

SUSIANTO - Penulis Berita

Banda Aceh – Dalam rangka mendukung kenyamanan para atlet, official, dan pengunjung selama Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, BSI Aceh menghadirkan Mobil Mushalla BSI, sebuah inovasi fasilitas ibadah bergerak yang mendapat sambutan positif dari masyarakat. Mobil Mushalla ini menjadi alternatif tempat ibadah yang nyaman dan strategis di tengah kesibukan event olah raga terbesar di Indonesia.(20/09/2024)

Mobil Mushalla BSI, yang dirancang khusus untuk memfasilitasi kegiatan ibadah selama PON XXI berlangsung, dilengkapi dengan perlengkapan ibadah seperti sajadah, mukena, dan Al-Qur’an. Lokasi Mobil Mushalla ditempatkan di titik-titik strategis, seperti dekat arena olah raga dan pusat keramaian, sehingga memudahkan para atlet, official, dan pengunjung untuk melaksanakan shalat tepat waktu, di mana pun mereka berada.

Regional CEO BSI Aceh, Wachjono, menjelaskan, “Kami sangat memahami bahwa di tengah kesibukan PON, kebutuhan akan tempat ibadah yang nyaman tetap menjadi prioritas. Mobil Mushalla BSI kami hadirkan sebagai solusi bagi mereka yang ingin tetap menjaga kewajiban ibadah selama mengikuti dan mendukung jalannya PON.”

Baca Juga :  BSI Dukung Pengembangan Ekosistem Kewirausahaan Lewat Talenta Wirausaha BSI dan BSI Aceh Muslimpreneur

Inovasi Mobil Mushalla ini mendapat apresiasi luas dari para kontingen dan pengunjung PON XXI. Banyak atlet dan official dari luar daerah yang merasa terbantu dengan keberadaan mushalla bergerak ini, karena mereka bisa menunaikan ibadah tanpa harus khawatir mencari tempat yang layak di sekitar venue pertandingan.

“Ini adalah fasilitas yang luar biasa. Kami yang jauh dari penginapan dan berada di lokasi pertandingan sepanjang hari sangat terbantu dengan adanya Mobil Mushalla ini. Tempatnya bersih, nyaman, dan sangat memudahkan kami untuk beribadah dengan khusyuk di sela-sela kesibukan,” ujar salah satu atlet kontingen Jawa Barat

Asisten 3 Pemprov Aceh, Dr. H. Iskandar, AP, S.Sos, M.Si sekaligus Wakil Ketua Harian 2 PB PON XXI Aceh-Sumut dalam kunjunganya di Mobil Mushalla BSI menyampaikan apresiasinya atas inovasi fasilitas ibadah yang dilakukan oleh BSI.

“Ini keren banget, mantap, Mushalla BSI ini sangat oke dan sangat berdampak bagi seluruh pengunjung, masyarakat, atlet dan lainnya.”

Sebagai bank syariah terbesar di Indonesia, BSI terus berupaya untuk tidak hanya mendukung perekonomian dan layanan perbankan, tetapi juga kebutuhan spiritual masyarakat. Mobil Mushalla BSI menjadi salah satu wujud komitmen BSI dalam menyediakan fasilitas yang sejalan dengan prinsip-prinsip syariah, khususnya di event nasional seperti PON.

Baca Juga :  Mursal Subhi Minta Pj Gubernur Aceh Tunda untuk Sementara Pengangkatan Direktur Utama Bank Aceh

Selain itu, BSI juga menyediakan informasi jadwal shalat dan arah kiblat di aplikasi BSI Mobile untuk memudahkan para pengguna yang ingin mencari tahu waktu ibadah, sehingga mereka tetap dapat menjalankan ibadah tepat waktu dengan mudah di mana pun berada.

Dengan berbagai fasilitas dan layanan yang disediakan selama PON XXI, BSI berharap dapat mendukung kenyamanan seluruh peserta dan pengunjung dalam mengikuti ajang olahraga ini. Kehadiran Mobil Mushalla menjadi salah satu bentuk kontribusi BSI dalam menjaga nilai-nilai spiritual selama event nasional ini berlangsung, sekaligus menunjukkan komitmen BSI untuk selalu hadir di tengah masyarakat.

BSI berkomitmen untuk terus memberikan layanan perbankan berbasis syariah yang modern dan inklusif. Selain mendukung transaksi keuangan yang berbasis syariah, BSI juga berkomitmen menyediakan fasilitas dan program yang mendukung kebutuhan spiritual dan kesejahteraan masyarakat.

Share :

Baca Juga

Ekbis

Cucu Sultan Aceh :”Sultanah Inayat Zakiatuddin Syah Berdaulat Jalin Hubungan Dengan Negeri Haramain dan Syarif Mekkah”

Ekbis

PT PEMA DAN PEMKOT LANGSA LANJUTI KERJA SAMA PEMANFAATAN KARBON

Ekbis

BSI ACEH Muslimpreneur : Generasi Baru Pengusaha Muslim Aceh

Ekbis

Erick Thohir: Impresif! Lebih Cepat dari Target, BSI Resmi Masuk Jajaran Top 10 Global Islamic Bank

Ekbis

Dalam Pembiayaan Aspembas berkerjasama Dengan BSI dan Mandiri Finance

Ekbis

Bank Aceh Raih Sertifikasi SNI ISO 37001 Sistem Manajemen Anti Penyuapan

Ekbis

Hujan Rezeki BSI Mobile Hadir di Aceh, Hadiah Utama Mobil BMW 320i Sport

Ekbis

BSI Sinergi dengan Pesantren, Perkuat Ekosistem Islam dan Pengembangan Ekonomi Syariah di Aceh