Home / Tni-Polri

Jumat, 3 Februari 2023 - 10:09 WIB

Cek Kondisi Senjata Api, Kapolres Sekadau : Gunakan Sesuai SOP

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Sekadau – Kapolres Sekadau AKBP Suyono, S.I.K, S.H, M.H memimpin langsung pemeriksaaan senjata api organik Polri sebagai upaya kontrol dan pengawasan terhadap penggunaannya, Pada Jum’at (3/2/23).

Didampingi sejumlah pejabat utama, seluruh senjata api laras pendek dan laras panjang diperiksa satu persatu mulai dari jumlah senpi, jumlah amunisi, surat menyurat maupun kondisinya.

Baca Juga :  Mancing Presisi Digelar Besok, Seluruh Pantia Hari Ini Apel Di lokasinya

Jenis senjata api yang diperiksa meliputi Revolver, senpi Bahu SS1-V1 Pindad, Senpi Bahu SS1-V2 Pindad, HS, Pistol, Ruger Mini dan senapan mesin ringan (SMR)

Menurut Kapolres Sekadau, kegiatan ini merupakan agenda rutin agar penggunaan senjata api di kalangan personel tidak disalahgunakan dan sesuai dengan peruntukannya.

Baca Juga :  Mancing Presisi Digelar Besok, Seluruh Pantia Hari Ini Apel Di lokasinya

“Pemegang senpi diharuskan pula untuk menggunakannya sesuai prosedur dan sebelumnya telah dinyatakan lulus dalam tes psikologi,” jelasnya.

Selain itu, diingatkan kepada personel agar tidak ceroboh saat membawa senpi, selalu merawatnya dengan baik dengan cara dibersihkan agar tidak kotor, karat dan berdebu.

Baca Juga :  Mancing Presisi Digelar Besok, Seluruh Pantia Hari Ini Apel Di lokasinya

“Perawatan senjata api sangat penting agar tetap dalam kondisi layak pakai dan tidak mengalami kendala apabila sewaktu-waktu digunakan,” terang Kapolres Sekadau.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, senjata api laras panjang dan laras pendek yang digunakan personel maupun yang tersimpan di gudang logistik kondisinya dalam keadaan baik dan lengkap.[Atin]

Editor: DIMA-ATIN

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Survei Indikator Politik: Tingkat Kepercayaan Publik Polri Naik Jadi 70,8 Persen

Tni-Polri

Danramil 0108-07/Semadam Salurkan Bantuan Ke Warga terdampak Banjir

Tni-Polri

Kunjungi SMA Negeri 2 Banda Aceh, Pangdam IM Tinjau Pembangunan Fasilitas Pendukung Siswa dan Alumni

Tni-Polri

Polda Aceh Gelar Upacara Dan Syukuran Hut Satpam ke 42

Tni-Polri

Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Aceh Besar Bagikan Daging Meugang Kepada Personil, Purnawirawan Dan Anak Yatim

Tni-Polri

Wujudkan Kamtibmas Yang Kondusif, Bhabinkamtibmas Lakukan Pengamanan Disejumlah Mesjid Saat Shalat Terawih

Tni-Polri

Cek Kesiapan Prajurit, Pangdam IM dan Ibu Ketua Persit KCK PD IM beserta rombongan Kunker Ke Yonif Raider 112/DJ

Tni-Polri

Tumbuhkan Semangat Gotong Royong, Sertu AbdullahAjak Warga Membersihkan Lingkungan