Home / Ekbis

Rabu, 10 Mei 2023 - 12:14 WIB

Kondisi Terkini Pelaksanaan Layanan BSI Aceh

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Banda Aceh –  Mencermati perkembangan kendala sistem yang terjadi pada PT Bank Syariah Mandiri, Tbk. (BSI) pada seluruh jaringan BSI dan khususnya dalam memastikan layanan BSI Aceh pada masyarakat di Aceh, OJK Aceh telah proaktif melakukan koordinasi baik dengan internal maupun BSI Aceh dalam upaya memastikan layanan BSI Aceh pada masyarakat di Aceh dapat segera berjalan normal
kembali.

Layanan pada sistem BSI yang terjadi pada 8 Mei 2023 sebagaimana penjelasan
Corporate Secretary BSI yang sedang melakukan pemeliharaan (maintenance) sistem sebagai bagian dari upaya mengoptimalkan pelayanan BSI kepada nasbaah sebagai bagian dari komitmen perseroan untuk menjaga pelayanan kepada seluruh nasabah tetap berjalan secara optimal.

Sesuai dengan kewenangan OJK pada aspek perlindungan konsumen/nasabah, OJK Aceh telah melakukan koordinasi intensif dengan BSI Aceh dan atas hal tersebut, diinformasikan bahwa terihitung pada hari ini Selasa tanggal 9 Mei 2023 pukul 08.00 WIB, Kantor Pusat telah menginformasikan bahwa layanan ATM BSI sudah dapat beroperasi secara normal dan layanan terkait sistem lainnya secara bertahap terus
dilakukan perbaikan agar dapat beroperasional secara normal kembali.

Guna memastikan layanan nasabah tidak terkendala, OJK Aceh telah melakukan monitoring terhadap 5 kantor cabang/cabang pembantu dan puluhan ATM BSI yang tersebar di Kota Banda Aceh, serta terhadap beberapa jaringan kabupaten/kota lainya,
dengan hasil sebagian besar layanan ATM telah beroprasi secara normal dan dapat digunakan oleh masyarakat di Aceh.

Hal ini menjadi salah satu komitmen OJK Aceh dalam memastikan layanan nasabah oleh perbankan tidak terkendala dan menjadi salah satu upaya meminimalisir pengaduan nasabah terhadap layanan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) dhi perbankan di Aceh.

Perbankan di Aceh pada umumnya dan BSI Aceh pada khususnya tetap berkomitmen dan memastikan dana nasabah tetap aman pada bank.

Untuk itu kami mengimbau dan mengajak masyarakat serta nasabah BSI tetap tenang karena layanan BSI tetap dapat berjalan baik pada ATM maupun kantor BSI dan kendala teknis pada pemeliharaan (maintenance) sistem dimungkinkan terjadi, sehingga aktivitas usaha dan transaksi dapat lebih produktif.

Dalam hal masih terdapat kendala sistem pada ATM BSI di Aceh maupun pada layanan sistem lainnya dari BSI, kami menyarankan agar nasabah dimaksud menghubungi
contact center BSI atau kantor cabang/cabang pembantu BSI terdekat, serta jika
diperlukan dapat menginformasikan hal dimaksud kepada kami sebagai bagian dari informasi layanan konsumen.
***
Informasi lebih lanjut:
Telp. (0651) 34209; WA. 08157157157157

Share :

Baca Juga

Ekbis

Makin Menarik Dikoleksi, Saham BRIS Tembus 2.000

Ekbis

Terima Kunjungan Dubes Arab Saudi untuk RI, Wapres Harapkan Penguatan Sinergi Tingkatkan Investasi di Indonesia

Ekbis

Ketua Aceh Kreatif Minta Pj Gubernur Segera Evaluasi dan Reformasi Kinerja Bank Aceh Syari’ah

Daerah

Dirut Bank Aceh dan Bupati Pidie Resmikan Payment Point Kantor Bupati Pidie

Ekbis

Juli 2024, Harga Emas di Banda Aceh Masih Duduk Rp 4 Juta

Ekbis

Persiapan Musim Haji 2023, BSI Regional Aceh Sosialisasikan Kartu ATM Debit Visa Dan Kartu Pembiayaan Hasanah Card Untuk Colon Jamaah Haji

Ekbis

Ramadhan Berkah Bank Aceh Hadir di Aceh Ramadhan Festival

Ekbis

Pelunasan Biaya 95% Calon Haji Sudah Aman, BSI Jemput Bola Selesaikan Sisa Pelunasan Hari Ini