Home / Tni-Polri

Senin, 3 Juli 2023 - 11:41 WIB

Kapolda Aceh Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Personel Periode 1 Juli 2023

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Banda Aceh – Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar memimpin upacara korp raport atau laporan kenaikan pangkat personel Polri periode 1 Juli 2023 dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri periode 1 April 2023 di Lapangan Mapolda Aceh, Senin, 3 Juli 2023.

Ahmad Haydar menyampaikan, korp raport merupakan upacara kenaikan pangkat reguler yang digelar rutin setiap periodenya bagi personel Polri dan ASN yang sudah cukup syarat dan berdedikasi tanpa adanya pelanggaran selama bertugas.

“Korp raport ini digelar untuk kenaikan pangkat reguler bagi personel Polri dan ASN di lingkungan Polda Aceh yang sudah cukup syarat,” ujar Ahmad Haydar, dalam keterangannya usai upacara berlangsung.

Dengan kenaikan pangkat ini, kata Ahmad Haydar, tentunya para personel Polri dan ASN tersebut akan bertambah tanggung jawab serta kewajibannya dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

“Naik pangkat, berarti bertambah kewajiban dan tanggung jawab. Maka bekerja dan bertugaslah dengan baik serta hindari pelanggaran sekecil apapun,” demikian, pesan Ahmad Haydar.

Setelah upacara korp raport, Kapolda Aceh beserta para pejabat utama mengucapkan selamat kepada personel Polri dan ASN yang naik pangkat dengan menyalaminya satu persatu.

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Pemeriksaan EKG Untuk Calon Taruna Akpol Di Aula Biddokes Polda Aceh

Tni-Polri

Acara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pamen Kodam Iskandar Muda Periode 01 April 2023.

Tni-Polri

30 Ribu Paket Sembako dari Kapolri Diserahkan ke Persis Wilayah Jakarta, Banten, dan Jabar

Daerah

Polisi dan Kodim 0625 Pangandaran Lakukan Relokasi dan Pemulihan Lokasi Bencana Puting Beliung

Tni-Polri

Operasi Ketupat Seulawah 2024 Berhasil Turunkan Angka Kecelakaan

Banda Aceh

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Menteri PPN/Bappenas di Makodam IM

Tni-Polri

Hasil Penyelidikan Polisi, Kasatker P2P PUPR Murni Bunuh Diri.

Tni-Polri

Kasdam IM Pimpin Acara Penutupan Apel Komandan Satuan.