Home / Daerah / News / Politik / Tni-Polri

Selasa, 17 Desember 2024 - 18:56 WIB

LSM Garang Nilai Polres Aceh Tamiang Sukses Ciptakan Pilkada Damai 2024

REDAKSI - Penulis Berita

Ketua Umum LSM Garang, Chaidir Azhar. (Foto: ist)

Ketua Umum LSM Garang, Chaidir Azhar. (Foto: ist)

Kualasimpang, – Segenap pemuda, aktivis, dan mahasiswa yang tergabung dalam LSM Gerakan Aktivis Rakyat Aceh Tamiang (Garang) mengapresiasi kerja keras Polda Aceh, terkhusus Polres Aceh Tamiang yang berhasil menciptakan dan mensukseskan Pilkada Damai 2024, yang baru saja usai dilaksanakan.

Ketua Umum LSM Garang, Chaidir Azhar mengatakan, selama proses Pilkada di Aceh Tamiang, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi beserta jajarannya telah intensif melakukan sosialisasi dan membuka ruang komunikasi bagi masyarakat, terkait pemetaan dan langkah taktis dalam menciptakan suasana tetap kondusif dan humanis selama tahapan pilkada berlangsung.

Baca Juga :  Di Hari Bakti Rimbawan Ke-40 Tahun 2023 Ketapang, Sekda Ajak Jaga Lingkungan

Pemuda yang akrab disapa Ai itu juga menilai, langkah dan respon cepat serta kerja keras Polres Aceh Tamiang dalam memberikan pengamanan dan perlindungan kepada masyarakat selama tahapan pilkada patut diberikan apresiasi.

Baca Juga :  Jabbar Bintara Polri Aceh yang Terpilih dalam Penulisan Buku sayabelajarhidup

“Tentunya pilkada yang aman dan damai dapat tercapai apabila seluruh stakeholder dan elemen masyarakat dapat bekerja sama dengan baik. Dan Polres Aceh Tamiang sangat terbuka dalam hal ini,” ujarnya, Selasa, 17 Desember 2024.

Baca Juga :  ASPIRA Aceh Siap Menangkan Pasangan Om Bus dan Tu SOP pada Pilkada Gubernur Aceh

Terakhir, Chaidir mengharapkan agar segenap pemuda dan mahasiswa dapat menjadi promotor penggerak dalam membantu tugas Polri dalam melakukan proses pencerdasan dan edukasi terhadap masyarakat agar proses Pilkada—menunggu tahapan pelantikan—dapat berjalan dengan baik sesuai harapan.**

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Kapolda Aceh Tutup Kegiatan Gelar Operasional Dan Pembinaan Polda Aceh

Tni-Polri

Guna Memberikan Rasa Aman, Satlantas Polres Sukamara Gelar Patroli dan Gatur Lalulintas Malam

Daerah

Personil Ops Keselamatan Kapuas 2023 Polres Ketapang Ingatkan Pentingnya Keselamatan Di Jalan Raya

Tni-Polri

Pangdam IM Hadiri Bank Aceh Bhayangkara Run 2024

Tni-Polri

Ditpamobvit Polda Kalbar Laksanakan Supervisi di Polres Ketapang

Tni-Polri

Sapa Pengungsi Banjir Bandang Sumbar, Ketum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi

Daerah

Pantau Ketersediaan Bahan Pokok, Babinsa Koramil 02/Samalanga Laksanakan Komsos Dengan Pedagang Sayur

Tni-Polri

Sat Reskrim Polresta Banda Aceh Bagikan Makan Sahur ke Warga Membutuhkan