Home / Uncategorized

Rabu, 19 Oktober 2022 - 15:31 WIB

Diduga Obat Batuk Anak sebabkan Gagal Ginjal, IAI Aceh Himbau Masyarakat Konsultasi Obat ke Apoteker

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews | Banda Aceh – Ketua Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Provinsi Aceh, Tedy Kurniawan Bakri menghimbau masyarakat agar konsultasikan kepada pihak Apoteker terkait hal konsumsi obat batuk untuk anak,  karena hal tersebut bisa menyebabkan gagal ginjal bahkan kematian, bila tidak diketahui kegunaan dan mamfaatnya serta Izin BPOM-RI. Rabu, (19/10/22).

Tedy mengatakan, perihal ini sebagaimana dilansir Reuters, Pemerintah Gambia pada  Jumat lalu mengabarkan bahwa jumlah kematian anak akibat cedera ginjal akut, yang diduga terkait dengan sirup obat batuk buatan India telah meningkat sebelumnya 66 menjadi 70.

Gambia mengungkapkan, jumlah kematian anak terkait sirup obat batuk buatan India telah meningkat menjadi 70 orang. Presiden Gambia, Adama Barrow langsung memberikan arahan terbaru pada pertemuan kabinet darurat untuk membahas masalah tersebut.

Baca Juga :  Gelar Kunker, Anggota DPR RI Nasir Djamil: Apresiasi Kinerja Mahkamah Syariah Jantho

Sirup yang dibuat oleh Maiden Pharmaceuticals Ltd yang berbasis di New Delhi, Sejak insiden itu, salah satu pabriknya di India utara ditutup karena otoritas kesehatan di sana sedang menyelidiki kasus ini.

Menurut laporan terkini, Direktur Pelayanan Kesehatan Gambia, Mustapha Bittaye mengatakan bahwa dia telah menarik penjualan empat merek obat dari pasar karena insiden di Gambia. Keempat produk sirup obat batuk  tersebut yaitu Promethazine Oral Solution, Kofexmalin Baby Cough Syrup, Makoff Baby Cough Syrup dan Magrip N Cold Syrup.

Dikabarkan juga  bahwa WHO  telah mengeluarkan peringatan global untuk empat sirup obat batuk tersebut, Diduga produsen obat Maiden Pharmaceuticals tidak memiliki jaminan keamanan dalam penggunaan produk.

Baca Juga :  Gelar Kunker, Anggota DPR RI Nasir Djamil: Apresiasi Kinerja Mahkamah Syariah Jantho

Disamping itu, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) telah menegaskan bahwa keempat produk obat batuk pemicu gagal ginjal akut misterius di Gambia, tidak terdaftar di Indonesia.

“Hingga saat ini produk dari produsen Maiden Pharmaceutical India, tidak ada yang terdaftar di BPOM,”ungkapnya pada media.

Kendati demikian, Tedy Kurniawan Bakri menyebutkan bahwa IAI Aceh telah mengintruksikan seluruh apotek untuk menghentikan sementara penjualan obat-obatan syrup hingga proses penelitian di Kementerian Kesehatan selesai, sesuai surat edaran Menteri Kesehatan.

“Ini sebagai langkah antisipasi, sehingga sementara waktu dihentikan dulu penggunaannya. Masyarakat tidak perlu panik, Apoteker akan memilihkan obat bentuk sediaan yang lainnya seperti tablet dengan dosis dan indikasi yang tepat sebagai pengganti obat syrup,”ungkapnya.

Baca Juga :  Gelar Kunker, Anggota DPR RI Nasir Djamil: Apresiasi Kinerja Mahkamah Syariah Jantho

Tedy menambahkan, adapun ciri-ciri gejala gagal ginjal akut ini diantaranya sulit buang air kecil, warna urine gelap, sesak nafas, mual dan muntah serta beberapa gejala lainnya. Saat ini pendataan masyarakat yang mengalami keluhan seperti ini terus dilakukan, kita harapkan tidak ada kasus seperti di Gambia.

“kami menghimbau masyarakat tidak perlu panik, silahkan datang ke Apotek untuk berkonsultasi dengan apoteker tentang obat-obatan yang digunakan agar obat-obatan yang gunakan tepat dan aman,”tutupnya.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Menhan Prabowo Subianto Terima Penghargaan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Uncategorized

Diskominsa Aceh Barat Terima Pendampingan Sekaligus Asistensi dari Diskominsa Aceh

Uncategorized

Revisi UUPA Perlu Dikawal Secara Ketat

Uncategorized

Mendengar Keluh Kesah Masyarakat, Pj Bupati Mahdi Menghabiskan Malam dengan Warga Sikundo

Daerah

New Research Shows Big Opportunities for Small Businesses

Uncategorized

Dukung UMKM, Bank Aceh Salur KUR Tahap 1 2023 Sebesar Rp 510 Miliar

Uncategorized

Pj Bupati Aceh Barat Tinjau Kesiapan Logistik Pilkada di Gudang KIP Bersama Kapolres, Dandim dan Kejari

Uncategorized

Perayaan HUT Abdya Ke-20, Sekda Abdya Buka Perlombaan Tarik Tambang Antar SKPK