Home / Daerah / News

Selasa, 4 Januari 2022 - 12:29 WIB

Terdampak Banjir, PLN Padamkan 57 Gardu Listrik di Aceh Timur

REDAKSI - Penulis Berita

Aceh – Perusahaan Listrik Negara (PLN) masih memadamkan sejumlah 57 gardu listrik di Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh, menyusul banjir yang melanda kabupaten tersebut.

Hal tersebut disampaikan Manajer PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Langsa, Andi Seno Hendriatmoko, melalui keterangan terulisnya, Selasa (4/1/2022).

“Sebanyak 57 gardu listrik masih dipadamkan. Sementara, yang lainnya telah dipulihkan,” kata Andi Seno.

Andi Seno mengatakan gardu yang dipadamkan tersebut meliputi Unit Layanan Pelanggan (ULP) Idi tersebar di Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur.

Gardu di wilayah tersebut masih dipadamkan karena tiangnya patah. Kendaraan pemasangan tiang belum bisa melewati wilayah tersebut karena masih banjir.

Kemudian, di Kecamatan Pantai Bidari terdapat 14 gardu padam karena banjir dan tiang patah. Wilayah tersebut belum bisa dilewati kendaraan untuk perbaikan.

Kemudian, di Unit Layanan Pelanggan (ULP) Pereulak, tersebar di Kecamatan Penaron sebanyak dua gardu, dan di Kecamatan Peurelak Kota sebanyak sembilan gardu dengan kondisi yang sama.

Di Kecamatan Birem Bayeun, kata Andi Seno, ada 12 gardu, Kecamatan Rantau Seulamat sejumlah 27 gardu dan Kecamatan Simpang Jernih ada satu gardu.

“Saat ini kami terus memantau kondisi di lapangan, jika kondisi sudah normal dan banjir juga sudah surut maka seluruh gardu yang dipadamkan akan dihidupkan kembali,” kata Andi Seno.

Sebelumnya, banjir sampai telah merendam sejumlah wilayah di Aceh Utara, Aceh Timur, Kota Langsa, Aceh Tamiang, hingga Kabupaten Bener Meriah, sehingga puluhan ribu warga dari berbagai daerah tersebut mengungsi.(inp*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Prihatin Terhadap Baca Alquran Calon Pemimpin Aceh, SAPA Minta di Tes Ulang

Daerah

Jatanras Polda Riau Bekuk Pembakaran Mobil Lapas, Aksi Dikendalikan Napi Narkoba

Daerah

Alhabib Muhammad Bagir bin Musthafa Alhabsyi Isi Ceramah Maulid Nabi Muhammad di Polda Aceh

Daerah

Polda Jabar Beberkan Perkembangan Terbaru Kasus Dago Elos

News

Terus-terusan Dipelintir Terkait Persoalan Internal PWI, Ini Klarifikasi Hendry Ch Bangun

Daerah

Wujudkan Lingkungan Bersih, Babinsa Dan Warga Bersihkan Lingkungan Desa

Daerah

Kemenag Akan Ganti Kartu Nikah Fisik dengan Digital

Daerah

Sertifikasi Perawat Anestesi, Siloam Training Center Gandeng PP HIPANI