Aceh – Komunitas Rakan Wartawan Atjeh (Rawat) pada Kamis (20/02/22) menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Aceh Utara.
Bantuan itu diberikan langsung oleh Nazarullah selaku Ketua harian Rawat dan di dampingi oleh Bendahara umum sudari Sri rahayu , dengan disaksikan langsung oleh Ketua Dewan Pembina Rawat Chairan Manggeng.
Bantuan dalam bentul paket sembako itu langsung diterima oleh warga korban banjir di dusun Tengku Syarif, Gampong Mancang, Kecamatan Geudong Samudra, Kabupaten Aceh Utara.
Di sela-sela kegiatan itu, Nazarullah kepada awak media menuturkan, bantuan yang kita serahkan ini merupakan inisiasi teman-teman dari enam media antaranya, Wali-news.com, NOA.co.id, Acehpress.com, News of Aceh, Aceh Post.id, KSI News.id dan beberapa orang dermawan dari luar.
Maka hari ini langsung kita serahkan dalam bentuk sembako pangan siap konsumsi antara Minyak Goreng, Sardin, Gula, Kecap, Telur, Mie instan dan Beras, tutur Nazar.
“Kita berharap sedikit bantuan ini, saudara saudara kita dapat terbantu dari musibah yang terjadi, tetap sabar dan bersyukur serta kembali bangkit “, Sambungnya.
Samduardi salah seorang warga penerima bantauan mengatakan terima kasih kepada Rawat, yang telah memberikan sedikit bantuan, sehingga dengan bantuan ini dirinya dan keluarga bisa sedikit terbantu dalam masa berbenah ini.
“Terus terang pak, daerah kami sama sekali tidak ada bantuan, dengan bantuan yang bapak berikan kami dan warga lain sangat senang, apalagi saat ini kami lagi bersih bersih rumah usai banjir, otomatis kami tidak bisa bekerja, jadi dengan bantuan ini kami sekeluarga bisa makan untuk beberapa hari “, Ucap Samsuardi yang berprofesi sebagai penjual Es keliling.(red/ist)