Home / Politik

Kamis, 7 Juli 2022 - 00:30 WIB

Selamat Kepada Achmad Marzuki, JPMA: Siap Mengawal dan Mendukung Pj Gubernur Aceh

REDAKSI - Penulis Berita

Banda Aceh – Ketua Umum Jaringan Pemuda Masyarakat Aceh (JPMA) Hadiansyah S.Sos mengucapkan selamat Kepada Penjabat (Pj) Gubernur Aceh bapak Achmad Marzuki yang baru saja dilantik oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia di Aula Gedung Paripurna DPR Aceh Rabu, (6/7/2022).

“Kita mendukung sepenuhnya kepemimpinan Achmad Marzuki dalam menjabat sebagai Pj Gubernur Aceh, agar bisa mengayomi seluruh aspirasi pemuda dan masyarakat Aceh sehingga tersalurkan dengan sebaik mungkin,” kata Hadiansyah kepada Insan Pers Rabu (6/7/2022).

Kami selaku Pemuda dan Masyarakat Aceh berharap kepada Pj Gubernur Aceh, bisa menyelesaikan persoalan yang belum terselesaikan. Seperti, pengangguran, kemiskinan di Aceh yang perlu ditekankan, agar menurun serta pendidikan untuk bisa ditingkatkan. Tegas Hadi

JPMA siap mengawal dan menjadi garda terdepan untuk kemajuan Aceh dan siap berkontribusi demi kelancaran program yang akan di jalankan oleh Pj Gubernur nantinya,” ucapnya.

Semoga dengan kepemimpinan Pj Gubernur Achmad Marzuki yang saat ini, bisa menjawab seluruh harapan-harapan Rakyat Aceh,” tuturnya.

Kata Hadiansyah, hal itu senada dengan penyampaian pesan Mendagri Tito Karnavian kepada Achmad Marzuki. Pertama, harus menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab.

Kedua, mengoordinasikan program pembangunan daerah yang sejalan dengan pembangunan nasional, untuk mempercepat laju pembangunan dalam rangka menyejahterakan masyarakat Aceh.

Ketiga, sesegera mungkin membangun hubungan dan komunikasi yang positif dengan seluruh pemangku kepentingan di Aceh.

Keempat, pemulihan ekonomi pascapandemi diharapkan dapat segera dipacu. Dengan cara, melalui percepatan realisasi belanja yang efektif, efisien, tepat sasaran, dan bermanfaat untuk masyarakat.

Kelima, Achmad Marzuki diminta untuk terus memperkuat sumber daya manusia (SDM) di Aceh agar semakin unggul, kreatif, dan inovatif.

Share :

Baca Juga

Politik

Pengamat : Tanpa Megawati Indonesia akan Baik-Baik Saja

Politik

Musannif dan Iskandar Ali Resmikan Masjid Baru di Miruek Taman

Politik

Paslon AMAN Sawee Syedara di Desa Padang Murong, Isak Tangis tak Terbendung

Politik

Relawan dan TPD H Ganjar Pranowo dan H Mahfud MD Aceh, Lakukan Kampanye simpatik sambangi Kampung Nelayan Lampulo.

Politik

Dinobatkan Jadi Warga Kehormatan Alas, Cagub Bustami Hamzah Diberi Gelar Marga Desky

Daerah

Sejumlah Proyek Mulai Dikerjakan, Anggota DPRK Tegaskan Hal Ini

Politik

Senam Sehat Menuju Pemilu 2024, Ketua DPRK Paparkan 4 Faktor Terwujudnya Pemilu Bermartabat

Politik

Fachrul Razi Bertemu Ketua Harian DPP Gerindra Prof Sufmi Dasco di Korea Selatan