Home / Daerah

Selasa, 26 Juli 2022 - 19:05 WIB

Promosi Produk UMKM, KIG Optimalkan Website Gampong

REDAKSI - Penulis Berita

Bireuen – Guna memperluas pemasaran serta melakukan branding produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Kelompok Informasi Gampong (KIG) bisa mengoptimalkan fungsi website gampong.

Situs atau laman resmi menggunakan domain gampong.id merupakan media publikasi yang sudah dibuat oleh Pemerintah Aceh melalui Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Aceh (Diskominsa) Aceh untuk digunakan secara gratis oleh desa atau gampong di seluruh Aceh.

Kehadiran website gampong bukan hanya untuk menyajikan informasi publik dan kebijakan desa, tapi juga berguna dalam mempromosikan potensi kerajinan masyarakat, wisata, pertanian, kuliner, serta seni budaya yang selama ini menjadi konsumsi masyarakat setempat, sehingga bisa dinikmati oleh pihak wisatawan sampai ke mancanegara.

Baca Juga :  Peringati Maulid, Rumoh Tahfidz Dar El Ilmi Abdya Gelar Perlombaan Diantaranya Tahfidz Quran Juz 29 dan 30

Demikian disampaikan Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominsa Aceh, Alfajrian AB, SE, MM dalam Pelatihan Peningkatan Penguatan Kapasitas Aparatur Gampong Melalui Kemitraan Informasi Masyarakat (KIM) yang berlangsung di Aula Kantor Diskominfo Kabupaten Bireuen, Selasa (26/7/2022).

“Sesuai dengan program dan kebijakan Pj Gubernur Aceh yang ber fokus terhadap peningkatan UMKM, maka keberadaan Kelompok Informasi Masyarakat atau Kelompok Informasi Gampong sangat strategis,” ujarnya.

KIG tidak hanya dikenal sebagai juru informasi pemerintah di tingkat desa yang berfungsi dalam menyambung pendistribusian informasi kebijakan dan pembangunan dari Pemerintah Pusat sampai ke Pemerintah Gampong. Informasi yang diterima dengan baik dan benar akan mengurangi penyebaran hoaks di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Almuniza Temui Konsul Jenderal Malaysia dan Kadisbudpar Sumut di Medan, Ini Hasilnya

“Aktivitas KIG dengan bidang urusan publikasi dan promosi, tidak hanya berorientasi pada menyiarkan peristiwa di desa saja, tapi bisa menjangkau kegiatan lain seperti memasarkan produk kerajinan rumah tangga sehingga mampu memdongkrak perekonomian warganya,” imbuhnya.

Alfajrian AB menyadari, pemanfaatan website gampong.id membutuh sumber daya manusia sebagai pengelola yang bermutu. Pelatihan yang dilaksanakan oleh Diskominfo Kabupaten Bireuen ini merupakan kegiatan lanjutan sehingga pengelolaan konten website bisa menjadi lebih menarik.

Baca Juga :  Almuniza Temui Konsul Jenderal Malaysia dan Kadisbudpar Sumut di Medan, Ini Hasilnya

“Selain itu, KIG juga dibekali dengan pelatihan jurnalistik desa yang telah dilakukan sejak tahun 2021. Untuk 40 gampong, dilaksanakan penguatannya pada tahun 2022,” katanya.

Peserta yang mengikuti acara ini merupakan operator website dari 40 gampong dan 16 Kecamatan di Kabupaten Bireuen. Selain Alfajrian AB, hadir sebagai narasumber yaitu Halimuddin dari tim Sistem Informasi Aceh Terpadu (SIAT) yang memberikan materi mengenai teknis penggunaan website gampong.id. [Redaksi]

Share :

Baca Juga

Daerah

Pemotor Tewas Usai Tabrak Belakang Truk Parkir di Pal VIII Sungai Kakap

Daerah

Entrepreneurs Embrace In-House Fitness

Daerah

Wakil Walikota Langsa Beserta Istri Ditunjuk Sebagai Ayah dan Bunda Pengasuh Forum Genre

Daerah

Tim Tabur Kajati Aceh berhasil tangkap buron 2 tahun di Nagan Raya

Daerah

Himbau Jaga Kesehatan Dan Kebersihan Lingkungan, Babinsa Posramil Peusangan Selatan Laksanakan Temu Bincang Bersama warga Binaan

Daerah

Rektor Kukuhkan 425 Guru Profesional PPG UIN Ar-Raniry Dipenghujung Tahun 2022

Daerah

Alhabib Muhammad Bagir bin Musthafa Alhabsyi Isi Ceramah Maulid Nabi Muhammad di Polda Aceh

Daerah

H. Mukhlis Takabeya Sediakan Layanan Ambulance Gratis Untuk Masyarakat Bireuen