Home / Pemkab Aceh Barat

Selasa, 17 Januari 2023 - 17:58 WIB

Pemkab Aceh Barat Jamin Keberlangsungan Lab PBI TU

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Aceh Barat – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat menjamin keberlangsungan proses belajar mengajar di Laboratorium Pusat Bahasa Internasional Teuku Umar (PBI TU) Aceh Barat milik Pemerintah tetap berjalan di tahun 2023 ini.

Hal tersebut ditegaskan Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, Drs. Mahdi Efendi,melalui sekda Marhaban, Selasa (17/01/2023).

Meski sempat terkendala dengan biaya operasional, namun Marhaban menjamin segala proses pembiayaan akibat dari pelaksanaan kegiatan pada lab bahasa Internasional tersebut, karena telah tertuang dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA) tahun 2023.

Baca Juga :  Sekda Wakili Pj Bupati Aceh Barat Hadiri Rapat Paripurna DPRK untuk Penetapan Program Legislasi

“Pengelolaan lab bahasa merupakan tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Sementara struktur kepengurusannya tetap mengacu pada aturan pemerintah yang berlaku,” tuturnya.

Marhaban menjelaskan, pengelolaan lab bahasa saat ini dilaksanakan oleh pengurus lab bahasa dan dibantu oleh tenaga-tenaga ahli yang berasal dari alumni berbagai universitas ternama. Kebanyakan pengelola lab tersebut berstatus non Aparatur Sipil Negara (ASN). Oleh sebab itu, untuk lebih memperlancar proses belajar mengajar, ke depannya dipandang perlu melibatkan ASN dari dinas terkait.

Baca Juga :  Sekda Wakili Pj Bupati Aceh Barat Hadiri Rapat Paripurna DPRK untuk Penetapan Program Legislasi

Menurutnya, keberadaan Lab Bahasa asing sangat penting untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat Aceh Barat khususnya dalam penguasaan bahasa Internasional. Untuk itu, keberadaan Laboratorium Bahasa ini tetap akan dijalankan sebagai mana mestinya kata Marhaban.

Baca Juga :  Sekda Wakili Pj Bupati Aceh Barat Hadiri Rapat Paripurna DPRK untuk Penetapan Program Legislasi

Dikatakannya, Lab Bahasa Internasional gratis pertama di Kabupaten Aceh Barat itu merupakan salah satu program pemerintah daerah dalam mendidik putra-putri Aceh Barat agar memiliki kepiawaian dan ketrampilan dalam berbahasa Internasional sehingga bisa bersaing dalam menghadapi percaturan dunia global.

Pemerintah Aceh Barat berkomitmen agar program tersebut akan terus dikembangkan sesuai dengan alokasi anggaran yang tersedia, pungkas Marhaban.[]

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemkab Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat : RKPD Momentum Strategis Akselerasi Capaian Pembangunan

Aceh Barat

Aceh Barat Raih Penghargaan STBM Pratama 2024 dari Kemenkes RI

Pemkab Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Buka Kegiatan Sosialisasi Perbup

Pemkab Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Gelar Sosialisasi KSB Program Kemensos Di Woyla Barat

Pemkab Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Raih Penghargaan TPID Terbaik

Pemkab Aceh Barat

Mendengar Keluh Kesah Masyarakat, Pj Bupati Mahdi Menghabiskan Malam dengan Warga Sikundo

Pemkab Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Bantu Korban Kebakaran Rumah

Pemkab Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Akan Telusuri Serta Tindak Tegas Amoral yang Dilakukan Oleh Kepala Desa di Daerahnya