KSINews, Banda Aceh – Wakapolda Aceh Brigjen Syamsul Bahri membuka rapat kerja pengawasan (Rakerwas) Itwasda tahun anggaran 2023 di Hotel Amel Convention Hall, Kota Banda Aceh, Rabu, 1 Maret 2023.
Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, Rakerwas Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) itu merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya untuk kesamaan persepsi dan bentuk pengawasan.
“Rakerwas adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan Itwasda setiap tahun sebagai bentuk pengawasan,” kata Joko dalam rilisnya, Rabu, 1 Maret 2023.
Rakerwas itu mengusung tema “Itwasda Polda Aceh siap mewujudkan transformasi pengawasan berbasi risiko dalam rangka mengawal tahapan Pemilu 2024 serta mengamankan agenda nasional di Aceh.”
Dalam acara tersebut juga diwarnai penyerahan piagam penghargaan predikat kepatuhan standar pelayanan publik 2022 kepada satuan kerja dan Polres.