Home / Tni-Polri

Jumat, 14 April 2023 - 13:34 WIB

Ramadhan Berbagi, Polres Aceh Utara Serahkan Bantuan Sosial ke Dayah Raudhatul Huda

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Lhoksukon– Polres Aceh Utara serahkan sejumlah bantuan sosial ke dayah Raudhatul Huda di gampoeng matang cibrek. Kamis siang, (13/4/2023) Kecamatan tanah luas.

Bantuan tersebut diantaranya pakaian dan selimut serta makanan siap saji yang diterima langsung oleh pimpinan dayah Raudhatul huda Tgk. Muhammad dian.

Pembagian bantuan sosial berupa sembako tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K. dan didampingi oleh Wakapolres Aceh Utara serta para pejabat utama Polres Aceh Utara.

Baca Juga :  Kegiatan Semarak Ramadhan Kodam IM hari kedua.

Dalam amatan tribratanews, kegiatan pembagian bantuan sosial berupa sembako ini merupakan bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Aceh Utara kepada dayah Raudhatul huda di kecamatan tanah luas.

“Kami salurkan bantuan sosial berupa paket sembako ini sebagai wujud kepedulian Polres Aceh Utara di bulan suci ramadhan yang mana bisa meringankan sedikit beban mereka, baik dari segi makanan maupun pakaian” ujar AKBP deden

Baca Juga :  Kabidpropam Polda Aceh Silaturahmi ke Pomdam IM, POM AU, dan Danlanud SIM

Lanjut, selama bulan suci ramdhan ini Polres Aceh Utara akan terus mengagendakan kegiatan bantuan sosial ini kepada masyarakat yang kurang mampu dan membutuhkan.

Disamping itu, usai penyerahan bantuan Kapolres bawa anak-anak dayah membeli pakaian lebaran menjelang lebaran idul fitri 1444 H di toko baju kota lhoksukon.

Sebanyak 25 orang anak dayah dan sebahagian dari mereka ada anak yatim piatu, anak fakir miskin juga anak-anak terlantar yang langsung di bawa Kapolres membeli pakaian lebaran.

Baca Juga :  Irwasda Polda Aceh pimpin apel perdana di Mapolda Aceh

Masing-masing anak mendapatkan sepasang pakaian, baju celana dan sepatu/sendal yang mereka inginkan.

“Semoga di bulan suci yang penuh berkah ini kita dapat meningkatkan amal kebaikan dengan cara saling berbagi, sebab sebahagian rezeki kita ada hak orang lain yang membutuhkan.” tandasnya

Share :

Baca Juga

Daerah

Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa Posramil Simpang Mamplam Gotong Royong Bersihkan Perkarangan Masjid

Tni-Polri

Sinergitas TNI-POLRI Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Sambang Dan Dialogis Warga Binaan.

Tni-Polri

Kapolda Aceh Resmikan Gedung Ditreskrimum Polda Aceh

Tni-Polri

Hijau kan Negeri, Kapolresta Banda Aceh Tanam Pohon Bersama Warga

Daerah

Serka Ilham Maulidi Hadiri Acara Rapat Turun Sawah Di Desa Binaan

Tni-Polri

AKP Ferdian Chandra Dilantik Jadi Kasatresnarkoba Polresta Banda Aceh

Tni-Polri

Residivis Pembobol Rumah Warga di Darul Imarah Ditangkap Polisi, Korban Merugi Ratusan Juta

Tni-Polri

Masyarakat Apresiasi Langkah Divhumas Polri Gelar Dialog Publik Jelang Pemilu 2024