Home / Daerah / News

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:21 WIB

Warga Abdya Keluhkan Banyak Lampu Jalan Mati 

REDAKSI - Penulis Berita

Kondisi jalan dua jalur di Desa Kuta Makmur, Kecamatan Jeumpa Kabupaten Abdya gelap karena kurangnya lampu penerangan

Kondisi jalan dua jalur di Desa Kuta Makmur, Kecamatan Jeumpa Kabupaten Abdya gelap karena kurangnya lampu penerangan

Aceh Barat Daya – Warga di beberapa desa di Kabupaten Aceh Barat Daya mengeluhkan kondisi lampu jalan yang tidak berfungsi, terutama di bulan Ramadan yang seharusnya menjadi waktu yang aman dan nyaman untuk beribadah.

Menurut Muhammad Nasir, lampu jalan di jalan dua jalur di desanya hanya seperti pajangan karena sudah lama tidak menyala.

“Alangkah indahnya jika di bulan suci Ramadan ini, jalan-jalan memiliki penerangan yang memadai,” ujar Nasir.

Di desa Meunasah, Kecamatan Susoh, situasinya serupa. Arief, seorang warga setempat, menambahkan bahwa banyak lampu jalan yang mati total dan warga terpaksa mengandalkan cahaya dari lampu rumah.

“Sudah sekian lama beberapa lampu mati total,” kata Arief.

Warga berharap pemerintah dapat segera menyelesaikan masalah ini, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Kondisi lampu jalan yang padam juga terlihat di jalan dua jalur perkantoran pemerintahan Abdya.

Menurut keterangan Kepala Dinas Perhubungan Aceh Barat Daya, Amrizal, pengelolaan lampu jalan pada tahun 2024 telah beralih ke Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Abdya.

Warga berharap perpindahan ini akan membawa perubahan dan penyelesaian masalah penerangan jalan yang sudah lama terjadi.

Share :

Baca Juga

Daerah

Sekretaris IMM Lhokseumawe Siap Menangkan Hakiki Jadi Caketum IMM Aceh

Daerah

Optimalisasi Setoran Haji, BPKH Nobatkan Bank Aceh Sebagai Mitra Terbaik

Daerah

Kapolres Lhokseumawe Minta Media Ikut Sosialisasikan PPKM Level 4

News

Pj Gubernur Aceh Jamu Makan Malam Menpora di Meuligoe

Daerah

Wujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat, Babinsa Koramil 10/Pandrah Bantu Warga Panen Sawit

Daerah

PT.PIM Gelar Coastal Cleaning UP Dalam Rangka Gernas K3 Dan Hut Ke 40

Daerah

Babinsa Posramil Peusangan Siblah Krueng Himbau Warga untuk Jaga Keamanan

Advertorial

Panitia Mulai Kenalkan Logo dan Maskot MTQ XXXV Tingkat Provinsi Aceh