Home / Aceh Besar

Rabu, 3 April 2024 - 20:50 WIB

Bazar Pangan Murah Pemkab dan Kejari Aceh Besar Dibeludaki Warga

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Kota Jantho – Pelaksanaan Bazar Pangan Murah yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Besar bekerjasama dengan Perum Bulog Kanwil Aceh, Rabu (03/04/2024), dibeludaki warga seputaran Kota Jantho. Tampak ratusan warga, terutama kaum emak memadati arena bazar untuk membeli paket sembako dengan harga miring dibanding pasar reguler.

Event bazar pamgan murah itu sendiri ditujukan untuk membantu masyarakat dengan menekan inflasi harga pangan terutama beras. Kegiatan itu dilaksanakan di Halaman Kantor Kejari Aceh Besar, Kota Jantho.

Bazar tersebut menawarkan berbagai bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan harga pasaran. Masyarakat di kawasan Jantho memadati lokasi bazar untuk memanfaatkan penawaran ini. Beberapa bahan pokok yang ditawarkan antara lain beras dengan kualitas premium seharga Rp 47 ribu per sak 5 kilogram, telur Rp 45 ribu per papan, gula pasir Rp 26 ribu per 2 kilogram, minyak goreng Rp 34 ribu per 2 liter, cabai merah Rp 19 ribu per 1/2 kilogram, dan bawang merah Rp 17 ribu per 1/2 kilogram.

Tidak hanya itu, kegiatan tersebut turut diwarnai dengan penyerahan belanjaan secara simbolis yang dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Besar Drs Sulaimi MSi yang mewakili Pj Bupati Aceh Besar, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Aceh Besar Basril G SH MH, Kepala Dinas Pangan Aceh Besar Alyadi SPi MM, serta Camat Kota Jantho Azhar SSos, kepada masyarakat yang berbelanja.

Baca Juga :  Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Buka Musyawarah Besar HIMAB Ke-14 

Pada kesempatan itu, Sekda Sulaimi berharap bazar pangan murah tersebut dapat membantu masyarakat dalam mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. “Semoga bazar pangan murah ini dapat membantu masyarakat di Aceh Besar terutama menjelang memasuki hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah ini,” ungkapnya.
Menurutnya, bazar pangan murah tersebut merupakan kegiatan yang digelar oleh Pemkab Aceh Besar untuk kelima kalinya pada Tahun 2024 di kecamatan-kecamatan yang ada di Kabupaten Aceh Besar.

Untuk di kawasan Kota Jantho, kegiatan tersebut merupakan yang kedua kalinya yang digelar dari kerjasama Pemkab dengan Kejari Kota Jantho. “Kegiatan ini telah berlangsung untuk kelima kalinya di Aceh Besar, dan Kecamatan Kota Jantho mendapat kesempatan kedua kalinya untuk menggelar bazar murah ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Buka UKT Taekwondo Aceh Besar, Harapkan Terus Berkembang dan Ukir Prestasi

Selain itu, Pemkab Aceh Besar mendapatkan apresiasi dari Kajari Aceh Besar Basril G SH MH. Ia menyampaikan terimakasih terhadap Pemkab Aceh Besar atas inisiatif dan kepeduliannya dalam mengakomodasi permintaan dari pihaknya untuk menggelar bazar pangan murah untuk kedua kalinya di Kota Jantho. “Kami mengapresiasi langkah Pemkab Aceh Besar yang mau menginisiasi dan memenuhi permintaan kami untuk menggelar kedua kalinya bazar pangan murah untuk masyarakat di Kota Jantho,” ucapnya.

Sementara itu, Kadis Pangan Aceh Besar Alyadi SPi MM, mengungkapkan bahwa pelaksanaan bazar pangan murah di Kota Jantho berjalan dengan tertib dan teratur. Ia menyampaikan rasa bangganya atas partisipasi masyarakat yang tertib dalam pelaksanaan kegiatan tersebut. “Alhamdulillah dalam pelaksanaan bazar pangan murah ini masyarakat mau mengantri secara teratur, sehingga kegiatan ini berlangsung cepat dan aman,” pungkasnya.

Bazar pangan murah tersebut selain dihadiri oleh Sekdakab Aceh Besar, Drs Sulaimi MSi juga hadir Kajari Aceh Besar Basril G SH MH serta sejumlah kepala OPD Pemkab Aceh Besar, Forkopimcam Kota Jantho, tokoh masyarakat serta instansi vertikal lainnya.

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Kapolres Aceh Besar Menjadi Narasumber Rapat Koordinasi Pengembangan Dan Pembinaan Kota/Kabupaten Tanggap Ancaman Narkoba

Aceh Besar

Staf Ahli Bidang Keistimewaan Aceh Besar Terima Audiensi Komnas Disabilitas RI

Aceh Besar

Ketua MPU Aceh Besar Jadi Khatib Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Al Munawwarah Kota Jantho

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Ikuti Zoom Meeting Penilaian Verifikasi Online LDWN Tahun 2024

Aceh Besar

Gunduli Aceh Barat, Sepak Bola Aceh Besar Tantang Pidie di Final

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Buka 100 Formasi CPNS Tahun 2024

Aceh Besar

DPRK Dilantik 20 Agustus, Pemkab Aceh Besar Gelar Rakor Pengucapan Sumpah

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Tinjau Pembangunan Gedung Amanah di KIA Ladong