Home / Daerah

Senin, 20 Mei 2024 - 18:30 WIB

Haji Tole Cs Ganti Kerusakan Akibat Kekisruhan Internal KONI Aceh Timur 

REDAKSI - Penulis Berita

Aceh Timur – Haji Tole beserta kawan-kawan telah mengambil inisiatif untuk mengganti segala kerusakan dan kerugian yang disebabkan oleh kekisruhan internal Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Timur beberapa bulan yang lalu (12 Maret 2024).

Langkah perbaikan ini muncul dari itikad baik Haji Tole dan rekan-rekannya untuk memastikan Sekretariat KONI Aceh Timur dapat digunakan dengan baik dalam penyelenggaraan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh ke XVII 2024 yang akan berlangsung di Aceh Timur, serta sebagai komitmen nyata dalam menyukseskan PON Aceh-Sumut 2024.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Ikut Rapat Internal Secara Virtual Bersama Wakapolri Bahas Anev Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

(Tgk Anwar) Ketua Caretaker KONI Aceh Timur menyambut baik niat tulus dari Haji Tole dan kawan-kawan. Mereka benar-benar menyadari kesalahan mereka beberapa waktu yang lalu dan bertekad untuk memperbaiki situasi. Dalam rapat Pengurus Cabang Olahraga yang dilaksanakan pada 20 Mei 2024, Ketua Caretaker menyampaikan apresiasi terhadap langkah tersebut sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen terhadap perkembangan olahraga di Aceh Timur.

Selain itu, dalam rapat tersebut, (Syahril) Bendahara Caretaker KONI Aceh Timur juga menyampaikan beberapa kendala yang dihadapi dalam proses pembinaan atlet. Salah satu kendala utama adalah belum terjadinya pertanggungjawaban dari pengurus KONI Aceh Timur sebelumnya, yang mengakibatkan perubahan spesimen belum dapat dilakukan. Hal ini menyebabkan anggaran untuk pembinaan atlet mengalami kendala.

Baca Juga :  Terkait Cuaca Ekstrim Bhabinkamtibmas Sepangah Berikan Himbauan ke Petani

Namun demikian, dengan adanya inisiatif dari Haji Tole dan kawan-kawan, diharapkan Sekretariat KONI Aceh Timur dapat berfungsi kembali dengan optimal. Langkah ini juga diharapkan dapat memberikan semangat baru bagi seluruh pengurus dan atlet untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama Aceh Timur di kancah olahraga nasional.

Baca Juga :  Rumanama : Sikap Kapolda Menolak Aktivitas PETI Gunung Botak Maluku Dinilai Sangat Tepat

KONI Aceh Timur berkomitmen untuk terus bekerja sama dalam membangun dan memajukan olahraga di daerah ini, dan mengajak seluruh elemen masyarakat serta pengurus cabang olahraga untuk bersama-sama menyukseskan agenda-agenda besar olahraga di Aceh Timur, termasuk POPDA Aceh ke XVII dan PON Aceh-Sumut 2024.

Semoga upaya dan niat baik dari Haji Tole dan rekan-rekan dapat menjadi contoh positif bagi kita semua. menciptakan atlet berprestasi yang dapat bersaing di tingkat nasional dan internasional.

Penulis : Zainal Abidin pjt

Share :

Baca Juga

Daerah

135 Peserta Ikuti Pelatihan Talents Mapping Yang Digelar DSI Aceh

Daerah

Indeks Kualitas Air DAS Citarum Ditargetkan Tembus 60 Poin Tahun 2025

Daerah

Pj Gubernur Jawa Barat: Pencapaian Indikator Makro Pembangunan Daerah Jadi Prioritas Utama

Daerah

Putusan MK Soal Ambang Batas Pencalonan Kepala Daerah Dapat Dukungan Penuh dari SAPA

Daerah

Alhudri Sasar Sekolah Terpencil Wilayah Utara-Timur Aceh

Daerah

Disdik Dayah Aceh Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Pornografi bagi Santri di Bireuen

Daerah

Kapolda Jabar Cek Pos Terpadu TIC Pangandaran

Daerah

Jelang Arus Mudik Lebaran, Kapolda Jabar Cek Jalur Tol Cisumdawu