Home / Daerah

Kamis, 25 Juli 2024 - 19:09 WIB

Sungai Pohu Meluap Tujuh Desa Terendam Banjir di Kabupaten Gorontalo

REDAKSI - Penulis Berita

Jakarta, – Hujan dengan intensitas ringan hingga intensitas tinggi menyebabkan meluapnya Sungai Pohu dan jebolnya tanggul sehingga mengakibatkan banjir yang merendam tujuh desa di Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo pada Rabu (24/7) pukul 02.25 WITA.

Peristiwa banjir ini menyebabkan enam desa di kecamatan Dungaliyo yaitu Desa Dungaliyo, Desa Kaliyoso, Desa Pangada, Desa Duwanga, Desa Bongomeme dan Desa Pilolalenga dan satu desa yaitu Desa Hutabohu di Kecamatan Limboto Barat Kabupaten Gorontalo terdampak serta mengganggu aktivitas sosial dan aktivitas perekonomian warga setempat.

Baca Juga :  UPDATE : Banjir di Kabupaten Gorontalo Berangsur Surut, Kabupaten Bone Bolango Masih Terendam Banjir

Berdasarkan data yang diterima Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tercatat sebanyak 3.871 jiwa dan 1.039 rumah terdampak oleh kejadian ini.

Baca Juga :  Lima Kecamatan Terdampak Akibat Banjir dan Longsor di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi

BPBD Kabupaten Gorontalo masih terus melakukan monitoring dan berkoordinasi dengan aparat setempat di lokasi terdampak untuk mengantipasi kemungkinan adanya dampak lanjutan yang masih berpotensi terjadi.

Baca Juga :  Akibat Terdampak Banjir di Lahat Sumatera Selatan, Satu Warga Meninggal Dunia

Kondisi terkini yang dilaporkan banjir telah surut total dan masyarakat serta tim gabungan melakukan pembersihan material sisa banjir secara gotong royong.**

Sumber: SIARAN PERS BNPB/449

Editor: Dedi

Share :

Baca Juga

Daerah

Babinsa Koramil 10/Pandrah Himbau Warga Untuk Menaikkan Bendera Merah Putih

Daerah

Lantik Banom Pemuda NWDI Sumbawa, Ini Pesan Ketum Jamaluddin Malady!

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Sambut Kedatangan Wapres di Bandara SIM

Daerah

Nahas, Seorang Anggota TNI di Deli Serdang Tewas Kecelakaan Dilindas Truk

Daerah

Jabbar Bintara Polri Aceh yang Terpilih dalam Penulisan Buku sayabelajarhidup

Daerah

DPRA Gelar Sharing Pendapat, Komasa Apresiasi, ini Kata Safaruddin

Daerah

Serikat Perusahaan Pers Aceh Siap Sukseskan Kongres ke XXVI di Kota Medan

Daerah

Para Pejabat BPKS Tidak Jelas Arahnya