Home / Daerah

Minggu, 28 Juli 2024 - 11:34 WIB

Ciptakan Suasana Aman Menjelang Pilkada, Kodim 0111/Bireuen Bersama Polres Beserta BNN Laksanakan Razia Dan Patroli Gabungan

REDAKSI - Penulis Berita

Bireuen, – Dalam rangka menjaga Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat Khususnya menjelang Pilkada Tahun 2024, Kodim 0111/Bireuen Bersama Polres Bireuen Beserta BNN Kabupaten Bireuen Laksanakan Patroli Dan Razia di beberapa titik Kota wilayah Kabupaten Bireuen. Minggu (28/07/24).

Adapun titik Patroli dan Razia yang dilakukan yaitu di seputaran Kota Bireuen seperti di rental-rental PS, Warnet-warnet, SPBU serta kiri kanan jalan sepanjang Kota Bireuen, dalam hal ini BNN Kabupaten Bireuen didampingi oleh personel Kodim 0111/Bireuen dan Polres Bireuen melakukan pengecekan Urine terhadap beberapa orang yang ada di dalam rental-rantal PS yang ada di wilayah Kota Bireuen, Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban Masyarakat, seperti aksi kenakalan remaja dan mengantisipasi segala bentuk awal dari tindakan yang mengarah ke perbuatan yang tidak diinginkan menjelang Pilkada nantinya.

Baca Juga :  Serda Agus Babinsa Koramil 07/Jangka Bantu Petani Panen Padi di Desa Binaan

Ditemui di sela-sela kegiatan, Danposramil Kuta Blang Pelda Arjuna mengatakan, ” Malam ini kami melaksanakan Razia dan dilanjutkan patroli Gabungan TNI–Polri beserta BNN Kabupaten Bireuen, kegiatan ini adalah sebagai bentuk kesiapan kami dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif khususnya menjelang Pilkada 2024, dalam hal ini, kami berharap dukungan dari seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, segera melaporan jika melihat atau mengetahui adanya tindakan kriminal dan melawan hukum” ucap Pelda Arjuna.

Baca Juga :  Sat Polairud Polda Jabar Evakuasi Pria Yang Meningga Dunia Di Waduk Jatiluhur Purwakarta

“Patroli dan Razia ini kami fokuskan khususnya dilokasi atau tempat-tempat yang rentan terjadinya aksi kenakalan remaja dan juga ke titik lokasi rawan kecelakaan.” pungkas Pelda Arjuna.[]

Editor: Dima

Share :

Baca Juga

Daerah

Respon Cepat, Polres Ketapang Redakan Konflik Sosial Di Kecamatan Simpang Dua

Daerah

Dinas Pendidikan Dayah Aceh Menganggarkan 500 Miliar Bantuan untuk Dayah Aceh

Daerah

Babinsa Koramil Jeunieb Komsos Dengan Masyarakat Binaan

Daerah

Pj Bupati Aceh Barat, Mahdi: Pemkab Aceh Barat Siap Mendukung Berbagai Program Pemerintah Pusat Dalam Menciptakan Ketahanan Pangan

Daerah

Operator Baitul Mal se-Aceh Belajar Input Data Pelaporan Zakat Berbasis IT

Advertorial

Penghujung akhir tahun 2021,Kanwil Kemenkumham Aceh menerima penghargaan dari DSI Aceh

Daerah

Bersama Tim UPP Saber Pungli, Kakanwil Kemenkumham Aceh Komitmen Berantas Pungli

Daerah

Personel Polres Karawang Terjang Banjir, Demi Evakuasi Warga Ke Tempat Aman