Home / Aceh / Nasional / News / Pemerintah Aceh

Kamis, 31 Juli 2025 - 21:09 WIB

Perkuat Industri dan Sosial, Wagub Aceh dan Dirut SIG Bahas SIA Laweung dan Pelabuhan Strategis

REDAKSI - Penulis Berita

H. Fadhlullah, SE, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pusat PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) yang berlokasi di South Quarter, Jakarta Selatan, pada Rabu (30/7/2025).

H. Fadhlullah, SE, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pusat PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) yang berlokasi di South Quarter, Jakarta Selatan, pada Rabu (30/7/2025).

Jakarta,— Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pusat PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) yang berlokasi di South Quarter, Jakarta Selatan, pada Rabu (30/7/2025) pukul 16.00 WIB. Dalam pertemuan tersebut, Wagub bertemu langsung dengan Direktur Utama SIG, Indrieffouny Indra, untuk membahas sejumlah isu strategis terkait industri semen di Aceh.

Pertemuan difokuskan pada keberlanjutan operasional PT Semen Indonesia Aceh (SIA) yang berlokasi di Laweung, Kabupaten Pidie. Selain itu, dibahas pula optimalisasi pemanfaatan pelabuhan milik perusahaan yang dinilai memiliki posisi strategis bagi aktivitas logistik di wilayah pesisir timur Aceh.

Baca Juga :  Antisipasi Terjadinya Banjir, Babinsa Koramil 02 Samalanga Bersama Masyarakat Laksanakan Gotong Royong

Wagub Aceh menyampaikan usulan agar pelabuhan tersebut dapat dibuka untuk kepentingan umum. Menurutnya, hal ini akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal serta mendukung akses distribusi barang dan jasa di kawasan sekitar.

“Kami berharap pelabuhan yang ada di Laweung bisa dimanfaatkan tidak hanya untuk kepentingan industri, tapi juga untuk kebutuhan masyarakat luas dan sektor usaha lainnya. Letaknya sangat strategis dan berpotensi menjadi simpul logistik kawasan timur Aceh,” ujar Wagub Fadhlullah.

Baca Juga :  Tanam Mangrove Secara Serentak, Mabes TNI Raih Rekor Muri

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama SIG, Indrieffouny Indra, menyambut baik masukan dari Pemerintah Aceh dan menyampaikan komitmen perusahaan untuk memperkuat peran sosial dan pembangunan berkelanjutan di Aceh.

“SIG berkomitmen untuk terus hadir dalam kegiatan sosial dan pembangunan daerah. Dalam waktu dekat, kami akan berkunjung langsung ke Aceh untuk meninjau fasilitas SIA di Laweung dan PT Solusi Bangun Andalas (SBA) di Lhoknga,” ungkap Indrieffouny.

Baca Juga :  Penandatanganan Pedoman Kerja Teknis antara PT. Antam Tbk Dengan Kepolisian Daerah Jawa Barat

Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk mempererat kolaborasi antara Pemerintah Aceh dan PT Semen Indonesia dalam mengakselerasi pembangunan infrastruktur, memperluas akses logistik, serta menggerakkan roda ekonomi masyarakat secara inklusif dan berkelanjutan.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Nasional

Kunjungi Pengungsi di Tilango, Pemerintah Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi

Pemerintah

Meninggal di Jakarta, BPPA Kembali Pulangkan Jenazah Warga Nagan Raya

Aceh

Ketua DPW Partai Aceh (PA) Langsa Irfansyah; Kembali Menyelenggarakan Pendidikan Politik (Dikpol)

Nasional

Setelah 77 Tahun Indonesia Merdeka, Akhirnya Kita memiliki KUHP Nasional

Aceh Besar

Bupati Aceh Besar Launching Program Beut Kitab Bak Sikula di SMPN 1 Darul Imarah

Aceh Besar

Asisten II Sekdakab Aceh Besar Sambut Asisten Deputi PKRL Kemenko Pangan di Meunasah Intan

Aceh Besar

Wabup Aceh Besar Terima Audiensi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi USK

News

Amal Hasan Sebut Ada Pilar Membangun Banda Aceh