Home / Aceh Besar

Selasa, 14 Mei 2024 - 11:26 WIB

Dirut PDAM Tirta Mountala Turun Langsung Suplai Air Bersih untuk Warga Lhoknga

REDAKSI - Penulis Berita

Direktur Utama PDAM Tirta Mountala Kabupaten Aceh Besar Ir Sulaiman MSi sedang menyuplai air bersih kepada warga Gampong Mon Ikeun Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, Senin (13/05/2024) FOTO/ DOK PDAM TIRTA MOUNTALA

Direktur Utama PDAM Tirta Mountala Kabupaten Aceh Besar Ir Sulaiman MSi sedang menyuplai air bersih kepada warga Gampong Mon Ikeun Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, Senin (13/05/2024) FOTO/ DOK PDAM TIRTA MOUNTALA

Sat Brimob Polda dan PDAM Tirta Daroy Juga Ikut Terjunkan Bantuan Air Bersih

KOTA JANTHO – Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mountala Kabupaten Aceh Besar Ir Sulaiman MSi turun langsung ke lokasi untuk memberikan bantuan air bersih kepada warga Kecamatan Lhoknga yang dilanda krisis air bersih akibat musim kemarau. “Sudah tiga hari berturut-turut pihak PDAM Tirta Montala menyuplai air bersih untuk memenuhi kebutuhan warga di Kecamatan Lhoknga,” kata Ir Sulaiman MSi, kepada awak media saat turun langsung membagikan air bersih, di Gampong Mon Ikeun, Lhoknga, Senin (13/05/2024).

Ia menyebutkan pihaknya tetap berusaha untuk memastikan warga Lhoknga tetap bisa mendapatkan air bersih. Hari ini sampai menjelang magrib, PDAM Tirta Mountala telah menyuplai air bersih mencapai 60 ton untuk beberapa titik di Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar.

Baca Juga :  Aceh Besar Terima Tambahan Rp 16 M Dana Desa

“Titik tersebut, terbagi untuk Gampong Tanjong 15 ton, Seubun Ketapang 15 ton, Masjid Seubun Ketapang 4 ton, Lam Gaboh 5 ton, Lamcok 10 ton dan Lambaro Seubun 4 ton, Mon Ikeun 4 ton

Seubun Ayon 4 ton,” sebut Sulaiman yang turun ke lokasi setelah menghadiri rapat lintas OPD di Kota Jantho.

Selain itu, di hari yang sama Satuan Brimob Polda Aceh dan Perumda Tirta Daroy Banda Aceh juga menyalurkan air bersih kepada warga Lhoknga. Menurut data, Satuan Brimob Polda Aceh mendistribusikan air bersih sebanyak 6 ton khusus untuk warga Gampong Kueh. Sementara Tirta Daroy Banda Aceh mendistribusikan sebanyak 10 ton yang distribusikan di Gampong Meunasah Mayang Lamlhom sebanyak 5 ton dan di Pesantren Lampoh Beut Lamlhom 5 ton. “Dengan semua itu, maka total air bersih yang disuplai untuk warga Lhoknga pada hari ini berjumlah 75 ton,” ujarnya.

Baca Juga :  Muhammad Iswanto Lakukan Tendangan Perdana Buka Turnamen Sepak Bola HUT ke-10 Lambada FC

Ia menekankan, akan terus berusaha semaksimal mungkin untuk memastikan warga Lhoknga mendapatkan kebutuhan dasar berupa air bersih. “Pihak kami siap menyediakan air bersih untuk masyarakat, karena pentingnya ketersediaan air bersih itu, tidak lain untuk keperluan warga memenuhi kebutuhan sehari-hari. Seperti memasak, mencuci dan untuk air minum,” pungkasnya

Ditambahkan, suplai air bersih itu hanya diberikan untuk kawasan yang belum memiliki jaringan air bersih, atau kawasan yang tak terjangkau dengan layanan PDAM Tirta Mountala.

Baca Juga :  Pj Bupati dan Ketua DPRK Aceh Besar Tandatangani Nota Kesepakatan Perubahan KUA dan PPAS 

Sementara itu secara terpisah, Dirut Peumdam Tirta Daroy, T Novizal Aiyub SE yang dihubungi awak media mengatakan, bantuan air bersih yang diberikan oleh Tirta Daroy di Kecamatan Lhoknga, semata mata misi kemanusiaan, karena warga di kawasan itu memang sangat membutuhkan. “Setelah berkoordinasi dengan pihak atasan, serta pihak Tirta Mountala, kami langsung bergerak. Karena jika tak berkoordinasi akan beradu lokasi penyaluran. Kita ingin agar masyarakat Lhoknga mendapatkan air bersih yang sempat krisis karena kemarau. Alhamdulillah kini telah hujan lagi, sehingga permukaan air kembali menaik,” tutur Ampon Yub, demikian Dirut Perumdam Tirta Daroy ini lazim disapa koleganya.(**)

Editor: Muliadi

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Diwakili Staf Ahli, Pj Bupati Buka Pelatihan Peningkatan SDM Amil Baitul Mal Aceh Besar 2023 

Aceh Besar

Ustad Masrul Aidi Bahas Keutamaan Puasa Arafah

Aceh Besar

Bupati Muharram Idris Sambut Titiek Soeharto, Tegaskan Komitmen Aceh Besar dalam Ketahanan Pangan

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Peusijuek Pj Gubernur Safrizal di Meuligoe Bupati

Aceh Besar

Kapolres Aceh Besar Buka Turnamen Bola Volly dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78

Aceh Besar

Bupati Aceh Besar Syech Muharram: Jangan Mewarisi Kemiskinan untuk Anak Cucu

Aceh Besar

Pj Bupati Muhammad Iswanto Sampaikan Raqan Pertanggungjawaban APBK Aceh Besar tahun 2023 ke DPRK 

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Tutup Kemah Budaya Pramuka Aceh Besar