Home / Nasional / News / Pemerintah

Kamis, 9 September 2021 - 17:08 WIB

Gubernur Aceh Terima Kunjungan Direksi PT. PIM

REDAKSI - Penulis Berita

Banda Aceh – Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, menerima kunjungan Direksi PT. Pupuk Iskandar Muda (PT.PIM), di Meuligoe Wakil Gubernur Aceh, Kamis (9/9/2021).

Mereka datang berkunjung setelah PT. Pupuk Indonesia, yang merupakan induk perusahaan PT. PIM menunjuk Direktur Utama yang baru pada pertengahan Juli lalu.

Mereka yang datang berkunjung di antaranya adalah Direktur Utama PT. PIM, Budi Santoso Syarif, Direktur Keuangan dan Umum, Rochan Samsul Hadi, Senior Vice President Sekper & Tata Kelola, Yuanda Wattimena dan Vice President Pelayanan Umum, Zulhadi.

Nova Iriansyah menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas di Aceh kepada Budi Santoso. Pengalaman dia sebagai Dewan komisaris PT. Pertamina dan juga sebagai calon Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) periode 2021-2025 yang telah melakukan Fit and Proper Test pada tanggal 28 Juni 2021 lalu di DPR RI, diyakini mampu membawa PT. PIM menjadi lebih baik.

Mendampingi gubernur dalam silaturahmi itu, Kepala Biro Administrasi Sekda Aceh, T. Robby Irza, Direktur Utama PT. PEMA, Zubir Sahim dan Direktur Perindustrian dan Perdagangan PT. PEMA, Edwar Salim.

Share :

Baca Juga

Daerah

Babinsa Koramil 01/Bireuen Hadiri Acara Kenduri Blang Di Balee Kuneng Desa Lhok Awe Teungoh

Nasional

Tanam Mangrove Secara Serentak, Mabes TNI Raih Rekor Muri

News

Pengurus SPS Aceh Gelar Syukuran Usai Dinobatkan Sebagai SPS Terbaik se-Indonesia

Daerah

Kapolda Aceh Serahkan Bantuan Semen Untuk Masjid Dan Ziarah Ke Makam Ulama Di Aceh Timur

Daerah

Babinsa Koramil 07 Jangka Bantu Masyarakat Binaan Menggali Lubang Sumur Air Bersih

Nasional

STOP PERS

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Tinjau Unit Damkar di Sibreh

Internasional

Indonesia – Malaysia MoU Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia