Home / Daerah / Hukrim / News / Tni-Polri

Selasa, 25 Januari 2022 - 09:45 WIB

Jatanras Polda Riau Bekuk Pembakaran Mobil Lapas, Aksi Dikendalikan Napi Narkoba

REDAKSI - Penulis Berita

Pekanbaru – Pembakaran mobil Dinas Kepala Pelaksana Keamanan Lapas (KPLP), Lapas Kelas II Pekanbaru, dikendalikan oleh seorang napi dari dalam Lapas dengan cara menghubungi 7 pelaku pakai hanphone dari dalam penjara.

“Otak pelaku berinisial RS, tepat berada dibelakang saya, dia merupakan (narapidana) tahanan di Lapas, kita ambil dan nanti akan dilakukan proses penyelidikan, dan sanksi pidana berikutnya,” jelas Kapolda Riau, Irjen. Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H., didampingi Dirkrimum Polda Riau, Kombes Pol Teddy Ristiawan, Selasa (25/1/2022).

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto membeberkan, motif pembakaran mobil dinas KPLP Lapas Kelas II Pekanbaru, Efendi Parlindungan Purba, karena otak pelaku RS sakit hati hanphone nya disita.

Baca Juga :  Peringati Maulid, Rumoh Tahfidz Dar El Ilmi Abdya Gelar Perlombaan Diantaranya Tahfidz Quran Juz 29 dan 30

“RS merasa Sakit hati dan dendam terhadap korban selaku Ka PLP Lapas Kelas II-A Pekanbaru, karena pada saat ada razia internal Lapas pada bulan Juni 2021, dimana handphone milik RS diambil dan tidak dikembalikan sampai dengan saat ini,” beber Sunarto.

Karena sakit hati, kemudian RS menghubungi teman-temannya untuk membakar mobil KPLP Lapas Kelas II Pekanbaru.

Diketahui, 8 orang pelaku yang ditangkap adalah BH yang mencari eksekutor. Lalu pria berinisial RI dan YR yang menunjuk lokasi, RS otak pelaku, FS sebagai perantara antara RS dan FF yang menghubungkan RS dan BH. Kemudian pria berinisial TT selaku eksekutor, dan DG sebagai joki atau yang mengumpulkan para pelaku.

Baca Juga :  Peringati Maulid, Rumoh Tahfidz Dar El Ilmi Abdya Gelar Perlombaan Diantaranya Tahfidz Quran Juz 29 dan 30

Mereka disangkakan dengan Pasal 187 KUHP, ancaman hukuman 12 tahun penjara, melakukan pembakaran dengan sengaja yang dapat membahayakan masyarakat umum.

Insiden pembakaran mobil dinas KPLP Lapas Kelas II Pekanbaru, Efendi Parlindungan Purba ini terjadi pada hari Kamis (20/1/2022) dini hari.(tbn/)

Share :

Baca Juga

News

Wakili Pj Ketua Dekranasda, Asisten I Sekda Aceh Besar Buka Pelatihan Rotan Anggota Persit KCK Kodam IM 

Daerah

Serka Ilham Maulidi Hadiri Acara Rapat Turun Sawah Di Desa Binaan

Daerah

Kondisi Ekonomi Aceh Memperihatinkan, Minta Kepeduliaan Pemerintah Pusat

Daerah

Senator Fachrul Razi: Stop Kriminalisasi Guru Honor di Pidie Jaya

Daerah

Alhamdulillah Kodim 0103/Aut Salurkan Bantuan Tunai ke 15000 Orang Pedagang Kaki Lima Warung dan Nelayan

Tni-Polri

Semarak Ramadhan 1444 H Kodam IM berlangsung sukses.

Tni-Polri

Personel Polres Aceh Jaya Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Tukang Becak

Hukrim

Polsek Air Besar Berhasil Bekuk Pelaku Curanmor Asal Entikong