Home / Aceh Besar

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 18:56 WIB

Ratusan Pelajar Kota Jantho Meriahkan Karnaval HUT ke-79 RI

REDAKSI - Penulis Berita

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto S.STP, MM, menyampaikan sambutan pada pembukaan karnaval memperingati HUT RI ke 79 di Halaman Kantor Disdikbud Aceh Besar, Kota Jantho, Sabtu (17/8/2024).
FOTO/MC ACEH BESAR

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto S.STP, MM, menyampaikan sambutan pada pembukaan karnaval memperingati HUT RI ke 79 di Halaman Kantor Disdikbud Aceh Besar, Kota Jantho, Sabtu (17/8/2024). FOTO/MC ACEH BESAR

Dilepas Pj Bupati Aceh Besar

KOTA JANTHO – Ratusan pelajar dari 26 sekolah di wilayah Kota Jantho dan sekitarnya ikut memeriahkan Karnaval pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 79 Republik Indonesia (RI) di Kota Jantho.
Para peserta karnaval tersebut dilepas oleh Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto S.STP, MM didampingi unsur Forkopimda Aceh Besar dan para istri, di halaman Kantor Disdikbud Aceh Besar, Sabtu (17/8/2024).

Saat penglepasan para peserta Karnaval, Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto mengatakan, karnaval atau pawai ini dilaksanakan oleh Disdikbud Aceh Besar yang mengikutkan para pelajar sekolah-sekolah di Kota Jantho dan sekitarnya, untuk memeriahkan HUT ke-79 RI di Ibu Kota Aceh Besar. “Selamat mengikuti karnaval, semoga dengan adanya karnaval yang diinisiasi oleh Disdikbud Aceh Besar, HUT ke-79 RI di Aceh Besar semakin meriah,” ujar Pj Bupati Aceh Besar.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Kunjungin SDN 1 Lhoknga  

Sementara itu Kepala Disdikbud Aceh Besar Bahrul Jamil SSos, MSi menyampaikan, para peserta karnaval itu terdiri dari siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan murid Sekolah Dasar (SD) dan Taman Kanak-Kanak (TK) serta Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) .
“Untuk jenjang SMA/SMK dari SMAN 1 Jantho, SMKN Jantho, SMK Grafika MSBS, untuk jenjang SMP dari SMPN 1 dan 2 Jantho, SMPN 3 Al Fauzul Kabir, SMP MSBS, sedangkan untuk jenjang SD dari SDN 1,2,3,4,5,6,7 Kota Jantho, SDN Cucum Jantho, serta MIN 45 Aceh Besar,” sebut BJ sapaan akrab Bahrul Jamil.

Sementara untuk jenjang TK/PAUD/RA dari PAUD Uswatun Hasanah, PAUD Noor Ikhsan, TKN Pembina Jantho, TK Dharma Wanita Jantho, TK Awek, TK Assyifa, TK Bungong Pade, TK Tunas Bangsa, RA Miftahul Huda dan Al Muhajirin,” ungkap BJ.

Baca Juga :  Wakili Pj Iswanto Sekda Aceh Besar Hadiri Apel Pasukan Operasi Ketupat Seulawah

Ratusan peserta karnaval memeriahkan HUT ke-79 RI itu berpakaian adat Aceh dan nusantara dengan rute mengelilingi Kota Jantho, start dari Disdikbud Aceh Besar mengelilingi Kota Jantho dan finish di depan Polres Aceh Besar.

Lebih lanjut BJ mengatakan, pada HUT ke-79 RI Disdikbud Aceh Besar juga membagikan hadiah bagi juara Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN) tingkat Provinsi Aceh yang dibagikan langsung oleh Pj Bupati bersama Forkopimda Aceh Besar.
“Tidak hanya karnaval, untuk memeriahkan HUT ke-79 RI kita juga memberikan bonus kepada para juara O2SN dan FL2SN serta Kids Atletik tingkat SD se Aceh yang diterima langsung oleh Griselda Alifah Milena Juara 1 Karate Putri Tingkat Provinsi Aceh mewakili SMP 1 Darul Imarah, sementara Al Hafiz Azhari dan Fitriani sebagai Juara Kids Atletik mewakili SDN Lam Ujong,” tutupnya.(**)

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Wakil Pj Bupati Aceh Besar, Asisten II Buka Forum Konsultasi Masyarakat PT SBA 

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran di Meunasah Intan KBJ

Aceh Besar

Peringati HUT ke-78 Bhayangkara, Polres Aceh Besar Gelar Upacara Ziarah Makam Dan Tabur Bunga

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Bersama Kepala Kantor Pertanahan Bahas Pengakuan Tanah Ulayat 

Aceh Besar

Satpol PP dan WH Aceh Besar Kembali Tertibkan Bangunan Liar di Kawasan Jalan Soekarno-Hatta Darul Imarah 

Aceh Besar

Sekda Aceh BesarBuka Musprov Perdana Feskushi Aceh 

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Lauching ILP dan Puskesmas Ramah Anak di Kuta Baro

Aceh Besar

Kembali Gelar Pangan Murah, Pemkab Aceh Besar Banjir Pujian dari Warga