Home / Sport

Minggu, 7 Mei 2023 - 19:38 WIB

Madura United Perpanjang Kontrak Putra Bireuen, Zulfiandi

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Aceh – Tim Liga 1 Madura United resmi melepas salah satu pemain andalan mereka, Zulfiandi di bursa transfer musim ini.

Pemain asal Bireuen ini sudah empat musim membela tim asal Jawa Timur itu di Liga 1 Indonesia, Sabtu (6/5/23).

Madura United yang harus puas finis di peringkat kedelapan Liga 1 2022 lalu tengah melakukan evaluasi besar-besaran untuk kembali bersaing di papan atas klasemen musim depan. Tak tanggung-tanggung, ada 12 nama telah dilepas Madura United jelang bergulirnya bursa transfer Liga 1 2023.

Satu nama yang cukup mengejutkan dari daftar pemain yang dilepas Madura United adalah sosok Zulfiandi. Zulfiandi yang merupakan gelandang bertahan berkaliber Timnas Indonesia tersebut sempat memegang peranan penting di lini tengah Madura United selama beberapa musim ke belakang.

Namun, Zulfiandi sempat terkena cedera yang cukup parah dan membuatnya tergeser dari sektor gelandang Madura United. Kini, Madura United akhirnya melepas Zulfiandi seiring berakhirnya kontrak sang pemain di Laskar Sappe Kerrab.

Kabar resmi tersebut disampaikan melalui akun resmi instagram Madura United, “Terimakasih sudah berjuang bersama selama 4 musim ini. Tentu bukanlah waktu yang singkat. Perpisahan bukanlah akhir dari segalanya. Sukses selalu bang @zulfiandi_ #maduraunited #madurabisa #madurabersatu,” tulis Madura United.[Sumber;InfoPublik]

Editor: Dima

Share :

Baca Juga

News

Pecatur Aceh Besar, Sarmadoli Juara Catur Dispora Aceh

Sport

Miliki Segudang Prestasi, Nurul Akmal Dipilih sebagai Penyulut Api Pembukaan PON Aceh-Sumut

Sport

IPELMASRA Gelar Turnamen Futsal Mahasiswa Se-Aceh

Sport

Bekuk Surabaya, Kabupaten Pasuruan Melaju ke Final Porprov Jatim 2022

News

Porkab FC Bueng Bakjok Raih Juara Pertama Turnamen Sepakbola Se Aceh Besar dan Banda Aceh

Daerah

Matador FC berhasil Mengalahkan Almanggi FC dalam Laga Persahabatan, Rizaldi: ini tes mental agar kuat dalam Kompetisi

Sport

Lima Pelajar Bikin Bangga Lampung Utara di Ajang Menpora Cup I 2022, Yogi dan Dhimas Bertengger di Posisi 2 dan 3

News

Kejuaraan Grasstrack Aceh Championship 2021 di Sirkuit Permanen AMX Lamnyong