Home / Nasional

Kamis, 4 Juli 2024 - 12:37 WIB

PT PEMA dan BPRS Mustaqim Perkuat Sinergitas Kerjasama Antar BUMA

REDAKSI - Penulis Berita

BANDA ACEH – Dalam rangka meningkatkan sinergitas antara sesama Badan Usaha milik Aceh, PT Pembangunan Aceh (PEMA) dan PT BPRS Mustaqim Aceh melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang bertempat di Kantor BPRS Mustakim Aceh pada Selasa (2/7/24).

Kerja sama yang akan dijalankan antara kedua Perseroda ini mencakup beberapa aspek, diantaranya berkaitan dengan sharing pengetahuan mengenai dukungan sistem dan akses permodalan serta pemasaran produk dalam rangka meningkatkan daya saing UMKM khususnya di provinsi Aceh.  Selain itu juga berkenaan dengan penyediaan fasilitas pembiayaan bagi perusahaan serta pengelolaan penempatan dana milik PT PEMA untuk pengelolaan keuangan yang lebih efektif dan efisien.

Baca Juga :  BNPT : TNI AD Gerakkan Kolaborasi Penanggulangan Terorisme

Penandatanganan PKS tersebut ditandatangani langsung oleh Plt. Direktur Utama BPRS Mustakim, Raisul Mukhlis dan Direktur Utama PT PEMA, Bapak Ir. Faisal Saifuddin. Turut hadir juga Saddam Bellumi selaku Kepala Divisi Bisnis Bank Syariah Mustaqim Aceh; T. Maulana Yulian selaku Pimpinan KPO Bank Syariah mustaqim Aceh; Direktur Umum & Keuangan PT PEMA, Lukman Age M.Soc, Sc.; serta Direktur Pengembangan Bisnis PT PEMA,  Faisal Ilyas SE MM.

Plt Direktur Utama PT. BPRS Mustaqim Aceh, Raisul Mukhlis usai melakukan penandatanganan MOU menyebutkan bahwa kerja sama ini adalah salah satu momen yang sangat penting dan merupakan bentuk kolaborasi dan sinergisitas antar sesama Badan Usaha Milik Aceh. “Kita harap untuk dapat saling mendukung dan semoga ini menjadi awal untuk peluang kerja sama – kerja sama lainnya di masa mendatang”, jelas Raisul.

Baca Juga :  Kompetensi Guru Di Tingkatkan, Kemenag Banda Aceh Gelar Bimtek

Pada kesempatan yang sama, Dirut PT PEMA, Ir. Faisal Saifuddin turut menyampaikan penandatanganan PKS ini juga merupakan bentuk upaya PT PEMA menyukseskan program-program Pemerintah Aceh, salah satunya peningkatan perekonomian Aceh melalui Pemberdayaan UMKM, “kami sangat yakin untuk merajut kerja sama dengan BPRS Mustaqim Aceh, hal ini tidak terlepas dari tren positif pertumbuhan kinerja keungan Bank Syariah Mustaqim Aceh selama 2 tahun terakhir”, tutup Faisal.

Baca Juga :  Kasad Kunjungi Anak Sertu Eka, Korban Kebiadaban KKB Papua

Sinergitas kerjasama strategis ini diharapkan memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi di Aceh dengan menciptakan ekosistem perekonomian yang lebih efisien, aman, inklusif, sehingga dapat menjadi potensi untuk menyumbangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebanyak-banyaknya bagi Provinsi Aceh. (cnr)

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Humas PT Pembangunan Aceh

Nama : Cut Nanda Risma Putri

Telepon : +62822 6700 4145

Email : cut.nanda@ptpema.co.id

Share :

Baca Juga

Nasional

Mulai 19 Januari 2022, Harga Minyak Goreng Rp14.000 per Liter

Nasional

KPK Bekerja Profesional, Humanis Dan Tegas

Nasional

Dua Orang Meninggal Dunia Akibat Tertimbun Tanah Longsor di Kabupaten Blitar

Nasional

Presiden Minta Perusahaan Tambang Tiru Upaya PT Vale Indonesia Perbaiki Lingkungan

Nasional

Perkuat Kerjasama Antara Kedua Negara dalam meningkatkan kesejahteraan Masyarakat di Kawasan Perbatasan

Nasional

Laporan Tahunan MUI 2022, Lebih 100 ribu produk, MUI Berhasil Tuntaskan Seluruh Fatwa Produk Halal 

Nasional

Kapolri Maksimalkan Penanganan Korban Pasca-Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Nasional

Kepala Staf Kepresidenan Puji Kesiapan Polri Dalam Pengamanan KTT Asean Summit di Labuan Bajo