Home / Pemerintah Aceh

Kamis, 17 Oktober 2024 - 19:08 WIB

Digitalisasi Manajemen ASN Jadi Prioritas Pemerintah Aceh

REDAKSI - Penulis Berita

Plh. Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Abd Qahar, S.Kom, MM, saat memberikan sambutan pada acara Sosialisasi Implementasi Portal Administrasi Pemerintahan di bidang Layanan Aparatur Negara, di Aula Kantor BKA, Banda Aceh, Rabu, (16/10/2024).

Plh. Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Abd Qahar, S.Kom, MM, saat memberikan sambutan pada acara Sosialisasi Implementasi Portal Administrasi Pemerintahan di bidang Layanan Aparatur Negara, di Aula Kantor BKA, Banda Aceh, Rabu, (16/10/2024).

BANDA ACEH— Plh Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh sekaligus Kepala Badan Kepegawaian Aceh (BKA), Abdul Qahar, mengatakan, Pemerintah Aceh berkomitmen menerapkan digitilasisasi dalam manajemen Aparatur Sipil Negara atau ASN guna menghadirkan efisiensi dan akurasi dalam melaksanakan pekerjaan.

Hal tersebut disampaikan Abdul Qahar saat memberi sambutan dalam acara sosialisasi Implementasi portal administrasi pemerintahan di bidang layanan aparatur negara, di Aula Kantor BKA, Rabu, (16/10/2024).

Baca Juga :  Mellani Subarni Lantik Pj Ketua PKK Subulussalam

“Digitalisasi layanan pemerintah perlu dilakukan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, akuntabilitas pelayanan publik, dan tentu saja digitalisasi dapat meningkatkan inovasi,” kata Abdul Qahar.

Baca Juga :  Pj Sekda Tinjau Langsung Pemasangan stiker PON XXI, pada Mobil Dinas Pemerintah Aceh

Acara tersebut diikuti para ASN yang bertugas di bidang kepegawaian dari setiap SKPA dan Pemerintah Kabupaten/kota se-Aceh.

Sementara itu, pemateri sosialisasi diisi oleh Tim Asisten Deputi Percepatan Transformasi Digital Manajemen ASN, Kedeputian SDM Aparatur. []”

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh

Atlet Karate Binaan KONI Aceh Rebut Lima Medali Kejuaraan Internasional Malaysia

News

Pj Sekda: Pengabdian dan Dedikasi ASN Purna Bhakti adalah Pilar Pembangunan Aceh

Pemerintah Aceh

Penjabat Gubernur Serahkan Serentak Secara Digital 3.360 SK Pensiun dan Naik Pangkat PNS se-Aceh 

News

Pemerintah Aceh Apresiasi Kehadiran Maskapai Super Air Jet

Pemerintah

Pj Gubernur Aceh Disambut Hangat di Kediaman Konsul Jenderal Malaysia di Medan

Pemerintah Aceh

Sekda Aceh Hadiri Kegiatan Lomba Mancing Sinergitas TNI-Polri di Mapolda 

Advertorial

Pelatihan Digital Leadership Academy Percepat Transformasi Digital di Aceh

Pemerintah Aceh

Aceh Berkomitmen untuk Cegah Stunting