Home / Nasional

Selasa, 28 Juni 2022 - 11:40 WIB

Menderita Lumpuh selama 5 Tahun, Haji Uma Pulangkan ke kampung Halaman di Aceh

REDAKSI - Penulis Berita

Jakarta – Haji Uma kembali bantu pemulangan Zulki Zami (58) bersama Istrinya Maswani (53) warga Alue Ie Puteh Aceh Utara yang selama ini menetap di Bojong Bogor.

Zulki Zami sudah menderita penyakit lumpuh sejak 5 tahun lalu, berita tentang sakit Lumpuh yang diderita Zulki Zami ini di sampaikan oleh Ali Murtala, salah satu Staf penghubung Hai Uma di Aceh Utara, bahkan setiap hari Zulki Zami menangis ingin pulang ke kampung halaman namun tidak ada biaya

Setelah melakukan koordinasi dengan dengan Forum Geusyik Kecamatan Baktia, forum geuchik tersebut membantu tiket untuk Istrinya Miswani

Sedangkan Tiket untuk Zulki Zami, biaya PCR dan antigen termasuk transportasi sampai ke Aceh di biayai oleh Haji Uma

Butuh waktu dua hari untuk mencari alamat Zulki Zami di Bojong Bogor dan Haji uma mengutus salah satu staf penghubungnya Abu Chaidira yang ikut juga didamping Staf pengubung Murtala saat itu

Kedatangan Staf Haji uma pada awalnya sangat dramatis Zulki Zami langsung mengabil baju di koper dan seketika Ingin pulang hari itu juga, namun ketika di cek adminitrasi syarat penerbangan ternya Zulki Zami belum memenuhi syarat penerbangan

Pasalnya Zulki Zami belum pernah di Vaksin sama sekali, sedangkan Istrinya Miswani sudah melakukan Vaksin sampai dosis kedua

Zulki Zami dan dan Istrinya dijemput dan diantar ke klinik untuk mendapatkan Surat PCR Swap dan Antigen yang ikut dibantu oleh warga Aceh Cibinong

Harapan Zulki Zami untuk pulang ke kampung halamannya di Aceh akhirnya terwujud, Zulki Zami berangkat melalui bandara Soekarno Hatta – Kualanamu tanggal 27 Juni 2022 yang dibantu oleh Petugas Protokoler DPD RI

Setiba di Kualanamu Zulki Zami bersama istri dijemput oleh Ali Murtala, staf Penghubung Haji Uma, untuk diantar kepada keluarga di kampung halaman Alue Ie puteh Aceh Utara

Haji uma berharap Semoga Zulki Zami segera sembuh dan bisa lebih tenang dengan berkumpul bersama keluarga dan Haji Uma mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu, termasuk Forum Geuchik Baktya Aceh Utara.( dm/fq)

Share :

Baca Juga

Nasional

KPK Periksa Tiga Saksi dalam TPK RAPBD Jambi 2017

Daerah

Pemerintah Jamin Pasokan Minyak Goreng Aman

Nasional

Kopi, Komoditas Penting Perekonomian Indonesia

Nasional

Menkominfo – Dewan Pers Jajaki Model Payung Hukum Publisher Right

Nasional

673 Keluarga Terdampak Banjir di Tangerang Selatan

Nasional

305 PRODUK HUKUM DAERAH BELUM SESUAI PRINSIP HAM, DIRJEN HAM ANGKAT BICARA

Nasional

Presiden Joko Widodo Lepas Bantuan Kemanusiaan RI untuk Papua Nugini dan Afghanistan

Nasional

Tinjau Serbuan Vaksinasi AKABRI 1998, Kapolri: Wujud Sinergitas TNI-Polri Tekan Pertumbuhan Covid-19