Tondano – Dalam rangka melaksanakan Tiga Kata Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic Pemasyarakatan yang menjadi program Direktur Jenderal Pemasyarakatan Bapak Reynhard Silitonga Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tondano kembali melaksanakan giat penggeledahan rutin di kamar hunian WBP,(04/02).
Usai apel pagi, Ka. KPLP bersama Kasubsi Keamanan dan beberapa Pejabat Eselon 5 membentuk 2 tim penggeledahan yang terdiri dari pegawai Staf yang hadir, bersama dengan regu jaga yang bertugas hari ini.
Kali ini giat penggeledahan berfokus di Blok V kamar 35 & 36, setelah diberikan pengarahan oleh Ka. KPLP tim bergerak menuju ke kamar yang menjadi target operasi.
Dari hasil penggeledahan hari ini ditemui beberapa benda yang jelas dilarang masuk ke dalam kamar hunian berupa 3 unit handphone, cutter, gunting, kabel dan beberapa benda berbahaya lainnya.
Margono, Kalapas Klas IIB Tondano berharap dengan diadakan kegiatan ini secara rutin, diharapkan akan meminimalisir gangguan-gangguan kamtib, sehingga tercipta lingkungan kerja dan juga tempat hunian bagi para WBP yang aman, tertib dan bebas dari gangguan kamtib yang bisa kapan saja terjadi.(tdn*)