Home / Hukrim

Senin, 15 Mei 2023 - 00:29 WIB

Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Bersama Tim Gabungan, Tertibkan Tambang Emas Liar

REDAKSI - Penulis Berita

KSINews, Sukabumi – Tim gabungan Forkopimcam Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi dipimpin oleh Kapolsek Ciemas Polres Sukabumi Polda Jabar Iptu Azhar Sunandar melakukan penertiban sebuah lokasi tambang emas ilegal diareal Kehutanan blok Cibuluh Desa Ciemas Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Minggu (14/05/23).

Kapolres Sukabumi Polda Jabar AKBP Maruly Pardede membenarkan tentang kegiatan penutupan areal tambang ilegal dilahan Perhutani blok Cibuluh tersebut.

“Bahwa benar Kapolsek Ciemas Polres Sukabumi Polda Jabar bersama tim gabungan yang terdiri dari Forkopimcam Ciemas dan tokoh masyarakat disana, menutup sebuah lokasi areal tambang emas ilegal.”

Penutupan tersebut dilakukan karena kegiatan penambangan emas tersebut tidak berizin atau ilegal dan juga sangat membahayakan keselamatan jiwa bahkan sebelumnya terjadi kecelakaan jiwa yang menewaskan penambang.

” Kegiatan penambangan diareal Cibuluh merupakan kegiatan penambangan ilegal dan sangat membahayakan jiwa penambangannya, karena dilakukan tanpa memperhatikan keselamatan dalam pelaksanaan kegiatan penambangan,” sambungnya.

Tim gabungan yang terdiri dari Polisi, unsur TNI dan Satpol PP Kecamatan Ciemas itu, selain menutup juga memberikan himbauan kepada masyarakat lainnya, agar tidak melakukan kegiatan penambangan emas secara liar.

Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si menghimbau kepada masyarakat agar sadar untuk tidak melakukan penambangan emas ilegal karena selain melanggar hukum juga tentunya sangat membahayakan keselamatan jiwa.[DIMA]

Editor: ATIN

Share :

Baca Juga

Hukrim

Bidang Propam Jateng periksa lima oknum polisi diduga jadi calo penerimaan Bintara

Daerah

Satresnarkoba Polrestabes Surabaya Berhasil Ungkap Peredaran 46,6 Kg Sabu dan 4.000 Pil Koplo

Hukrim

Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Perberat Hukuman Korupsi Alat Pertanian Abdya

Hukrim

Polrestabes Palembang Berhasil Bongkar Praktik Impor Ilegal, Sita 4 Harley Bodong

Hukrim

Ditreskrimsus Polda Aceh Tangkap Terduga Pelaku Penimbunan BBM Di Bireuen

Hukrim

Pemerintah Segerakan Ratifikasi Perjanjian Ekstradisi RI-Singapura

Hukrim

Unit Reskrim Polsek Sungai Ambawang Berhasil Meringkus Pelaku Pencuri Puluhan Jerigen Rancun Rumput Milik  PT. KSP

Hukrim

Pemerhati Aceh Apresiasi kinerja Polres Bireuen Atas Tertangkapnya Penghina Nabi