Home / News / Pemerintah / Pemerintah Aceh

Rabu, 15 Mei 2024 - 19:38 WIB

Asisten III Sekda Aceh Iskandar: Pemimpin yang Baik, Lahir dari Pengikut yang Baik 

REDAKSI - Penulis Berita

BANDA ACEH – Menjadi seorang pemimpin haruslah terlebih dahulu melewati berbagai proses dan pembelajaran. Pembelajaran menjadi seorang pemimpin dapat diperoleh dengan terlebih dahulu melewati tahapan sebagai seorang pengikut. Saat menjadi pengikut, seseorang dapat mempelajari banyak hal baik dari pemimpinnya maupun dari pengalaman yang ditempuh. “Pemimpin yang baik lahir dari pengikut yang baik,” kata Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Aceh, Iskandar, saat menjadi narasumber untuk mengisi materi Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Mahsiswa (Diklatpim) UIN Ar Raniry Banda Aceh, di ruang rapat Rektor UIN Ar Raniry, Rabu, (15/5/2024).

Baca Juga :  Babinsa Posramil Lawe Sumur Kodim 0108/Agara Kawal Vaksinasi Enam sampai 11 Tahun

Dalam Diklatpim yang digelar Pusat Kerohanian Moderasi Beragama (PKMB) UIN Ar Raniry itu, Iskandar memberikan motivasi dan pengalaman bagi para mahasiswa untuk mempersiapkan diri menjadi pemimpin masa depan.

Kegiatan itu diikuti 50 mahasiswa dari 3 kampus, yaitu terdiri dari 43 mahasiswa UIN Ar Raniry, lima mahasiswa Universitas Syiah Kuala dan dua mahasiswa Universitas Bina Bangsa Getsempena (UBBG).

Baca Juga :  Kadispenad: Benar Brigjen TNI JT Jalani Penahanan di Rumah Tahanan Militer Cimanggis

Di hadapan para mahasiswa tersebut, Iskandar menjelaskan jika jabatan sebagai seorang pemimpin bukan lah hal yang instan dan bisa diduduki oleh sembarang orang. Menjadi seorang pemimpin haruslah terlebih dahulu melewati berbagai proses dan pembelajaran.

Lebih lanjut, Iskandar mengatakan, pembelajaran menjadi pemimpin yang baik juga dapat dipelajari dari berbagai biografi tokoh bangsa terdahulu. Menurutnya, begitu banyak inspirasi yang dapat diteladani dari banyak tokoh bangsa Indonesia, seperti Bung Karno dan Bung Hatta. “Oleh sebab itu, pergunakanlah masa muda untuk belajar banyak hal untuk menjadi sosok yang bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar di masa depan nanti,” pungkas Iskandar.

Baca Juga :  Kemenkumham Terima Hibah 8 Mobil Rampasan Negara dari KPK

Share :

Baca Juga

Daerah

Ketua Bhayangkari Daerah Aceh Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir Melalui Ketua Bhayangkari Aceh Timur

Nasional

Presiden Jokowi Minta Kasus Minyak Goreng Diusut Tuntas

Pemerintah Aceh

Pj Gubernur Aceh: Idul Adha Momentum Mengoreksi Diri

Pemerintah

Di Jakarta Ngurus Akta Kematian Sekarang Gampang, 15 Menit Kelar

Pemerintah

Ombudsman Serahkan Hasil Penilaian Pengawasan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2022  

Pemerintah Aceh

Wakili Pj Gubernur Aceh, Plh Kepala DLHK Aceh Wisudakan Siswa Sekolah Jurnalis Lingkungan

Daerah

Fattah Fikri Lepas Atlit IPSI Atim Berangkat Ke Aceh Tenggara Even Pra PORA

Daerah

Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sumatera I Lakukan Program Peningkatan Kwalitas Rumah Layak Huni di Kabupaten Bireuen