Home / Daerah / News / Sport

Senin, 21 Februari 2022 - 17:50 WIB

Pemprov Aceh Kucurkan Rp130 Miliar untuk PORA 2022

REDAKSI - Penulis Berita

Aceh – Pemerintah Provinsi Aceh mengucurkan anggaran Rp130 miliar untuk pelaksanaan Pekan Olahraga Aceh (PORA) yang akan berlangsung di Kabupaten Pidie pada 2022.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh Dedy Yuswadi menyebutkan, anggaran senilai Rp130 itu dikucurkan sejak 2020 hingga 2022.

“Kucuran anggaran sebesar itu adalah bukti keseriusan Pemerintah Aceh dalam menyukseskan perhelatan PORA 2022,” katanya, Senin (21/2/2022).

Dedy Yuswadi menyampaikan, anggaran tersebut dikucurkan dalam tiga tahap, yakni Rp20 miliar pada 2020, Rp90 miliar pada 2021, dan Rp20 miliar pada 2022.

Apabila berkaca pada PORA sebelumnya yang dilaksanakan di Aceh Timur dan Aceh Besar, ujar Dedy Yuswadi, anggarannya tidak sebesar itu.

Ia menyampaikan, pada PORA Aceh Timur, Pemerintah Aceh hanya mengucurkan anggaran sebesar Rp60 miliar. Sementara PORA Aceh Besar senilai Rp80 miliar.

“Jadi ada peningkatan pada PORA di Pidie, yang mencapai Rp130 miliar,” tutup dia. (mc/inp)

Share :

Baca Juga

Daerah

Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 04/Peudada Dampingi Petani

Daerah

Inovasi Lapas IIB Tondano Dalam Meningkatkan Layanan Publik

Ekbis

BAS Raih Predikat “Sangat Bagus” Nasional, Aminullah Ucapkan Selamat

Daerah

Keuchik Gampong Buket Seuleumak Birem Bayeun Resmi Dilantik

Daerah

Disdik Aceh Gelar Asesmen Capaian Pembelajaran untuk Evaluasi Kualitas Pendidikan SMA/SMK

Daerah

Polres Kayong Utara Laksanakan Pengamanan Tabligk Akbar, Zikir dan Istighosah dalam rangka Harlah Nahdlatul Ulama

Daerah

Kapolda Jawa Barat Laksanakan Kunjungan Ke Pos Terpadu GT Palimanan Dalam Rangka Ops Lilin Lodaya 2024

Daerah

Putri Asal Aceh Besar Dilantik Jadi Danlanal Yogyakarta