Home / Berita / Daerah / Pemerintah Aceh / Pendidikan

Minggu, 14 September 2025 - 17:25 WIB

Wakil Gubernur Resmikan Sekolah Tinggi Agama Islam Jannatul Firdaus di Subulussalam

REDAKSI - Penulis Berita

Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, meresmikan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Jannatul Firdaus di Kota Subulussalam, Sabtu (13/9/2025).

Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, meresmikan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Jannatul Firdaus di Kota Subulussalam, Sabtu (13/9/2025).

Subulussalam – Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, meresmikan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Jannatul Firdaus di Kota Subulussalam, Sabtu (13/9/2025). Kehadiran Wagub didampingi oleh istrinya, Mukarramah Fadhlullah, selaku Ketua Staf Ahli TP PKK Aceh.

Acara peresmian turut dihadiri Wali Kota Subulussalam, H. M. Rasyid Bancin, jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya.

Ketua Yayasan Jannatul Firdaus, Tgk. H. Syarifuddin As-Singkili, M.A., menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung berdirinya STAI ini. Menurutnya, kehadiran kampus tersebut menjadi bukti sinergi pemerintah dan masyarakat dalam memperkuat pendidikan Islam di kawasan perbatasan Aceh.

Baca Juga :  Personil Ops Keselamatan Kapuas 2023 Polres Ketapang Ingatkan Pentingnya Keselamatan Di Jalan Raya

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Fadhlullah menyampaikan selamat atas berdirinya STAI Jannatul Firdaus dan menegaskan kedekatannya dengan daerah ini.

“Subulussalam bagi saya adalah kampung halaman kedua. Atas nama Pemerintah Aceh, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Abuya Syarifuddin atas konsistensi beliau dalam membangun lembaga pendidikan Jannatul Firdaus. Dedikasi ini menjadi teladan bagi kita semua,” ujarnya.

Baca Juga :  Dandim 0108/Agara Serahkan Bingkisan Kasad Pada Prajurit

Wagub menekankan pentingnya penguatan pendidikan Islam di wilayah perbatasan yang berbatasan langsung dengan Provinsi Sumatera Utara.

“Pemerintah Aceh berkomitmen memperkuat wilayah perbatasan, tidak hanya melalui pembangunan fisik, tetapi juga melalui dakwah, pendidikan, dan pengembangan sumber daya umat. Kehadiran STAI di Subulussalam diharapkan menjadi benteng aqidah dan pusat lahirnya generasi muda yang berilmu dan berakhlak,” tambahnya.

Baca Juga :  MaTA Bersama ICW Berikan Hasil Monitoring dan Kasus Mangkrak pada Kejati Aceh

Pada kesempatan tersebut, Wakil Gubernur juga mengajak seluruh elemen masyarakat – pemerintah daerah, tokoh agama, lembaga pendidikan, pemuda, dan orang tua – untuk bersama-sama membangun Subulussalam dan menjadikan STAI Jannatul Firdaus sebagai tonggak percepatan pendidikan Islam dan pemberdayaan umat.

Acara ditutup dengan penandatanganan prasasti peresmian dan peninjauan kampus, yang disambut antusias oleh sivitas akademika serta masyarakat setempat. []

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Kadisdik Aceh Dorong Transformasi Pendidikan melalui Kurikulum Merdeka dan Kombel Belajar.ID

Daerah

Jelang HUT RI Ke-79, Babinsa Koramil Makmur Latih Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih

Daerah

Kabid Propam Polda Kalbar Berikan Atensi Tegas Kepada Seluruh Personel Terkait Larangan Pelanggaran

Daerah

Dengan Upacara Pedang Pora, Kapolres Tabanan Melepas 26 Personil Polres Tabanan Yang Purna Tugas

Daerah

Pengerebongan Tradisi ritual adat di desa Kesiman sebagai Warisan Budaya Tak Benda

Daerah

Nyak Din Samalanga Siap Lawan Pelaku Money Politic Di Bireuen

Daerah

Kisah Haru Ilham, Bocah SD Tulis Surat Minta Ditemani Polisi Saat Bagi Rapor

Banda Aceh

Kapolda Aceh Tinjau SPPG di Meuraxa, Nyatakan Komitmen Dukung Asta Cita Presiden