Home / polri

Jumat, 23 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polsek Darul Imarah Gencarkan Sosialisasi dan Pencegahan Karhutla di Gunung Glee Taron

REDAKSI - Penulis Berita

Kapolsek AKP. Firmansyah, S.H, personel Polsek Darul Imarah melaksanakan sosialisasi dan pemasangan spanduk larangan karhutla di kawasan pegunungan Glee Taron Mata Ie, Gampong Leu Ue, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar, pada Jumat (23/01/2026).

Kapolsek AKP. Firmansyah, S.H, personel Polsek Darul Imarah melaksanakan sosialisasi dan pemasangan spanduk larangan karhutla di kawasan pegunungan Glee Taron Mata Ie, Gampong Leu Ue, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar, pada Jumat (23/01/2026).

Aceh Besar – Polsek Darul Imarah mengambil langkah proaktif dalam mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah hukumnya.

Dipimpin oleh Kapolsek AKP. Firmansyah, S.H, personel Polsek Darul Imarah melaksanakan sosialisasi dan pemasangan spanduk larangan karhutla di kawasan pegunungan Glee Taron Mata Ie, Gampong Leu Ue, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar, pada Jumat (23/01/2026).

Kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menekan risiko karhutla sejak dini.

Baca Juga :  Isi Kuliah Umum di USK, Kapolda Aceh Bahas Harmoni Kamtibmas dan Penegakan Hukum

Kapolresta Banda Aceh Kombes. Pol. Andi Kirana S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Darul Imarah AKP. Firmansyah, S.H, menjelaskan bahwa sosialisasi karhutla melalui pemasangan spanduk di lokasi strategis kawasan hutan merupakan langkah preventif yang efektif.

“Spanduk imbauan yang dipasang di lokasi strategis menjadi media edukasi visual yang efektif, mengingatkan masyarakat tentang bahaya karhutla serta konsekuensi hukum dari pembakaran hutan dan lahan,” ungkap AKP. Firmansyah, S.H.

Baca Juga :  Kapolres Aceh Besar Irup Peringatan HSP Ke-97 Tahun 2025

Selain pemasangan spanduk, sosialisasi langsung kepada warga juga menjadi bagian penting dari kegiatan ini. Kapolsek Darul Imarah menambahkan bahwa dialog dengan warga membuka ruang untuk membangun kesadaran kolektif mengenai bahaya karhutla.

Keuchik Gampong Leu Ue, Yusri, VE, ST, menyambut baik dan memberikan apresiasi terhadap peran aktif Polri dari Polresta Banda Aceh dalam usaha pencegahan karhutla di kawasan Gunung Glee Taron.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Temui Pendemo: Terima Kasih Sudah Sampaikan Aspirasi dengan Tertib

“Kami menyambut baik dan apresiasi terhadap peran aktif Polri dari Polresta Banda Aceh, melalui Kapolsek Darul Imarah bersama personel menunjukkan komitmen kepolisian dalam menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat,” ujar Yusri.(**)

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Banda Aceh

Kejuaraan Badminton Kapolda Aceh Cup 2025 Resmi Dibuka, Laga Perdana Hadirkan Dua Mantan Atlet Nasional

Banda Aceh

Kapolda Aceh Kunjungi DPRA, Perkuat Sinergi dalam Menjaga Stabilitas Kamtibmas

News

Taruna Akpol Peserta Latsitardanus XLVI Bantu Operasional Dapur Lapangan di POSCO Pengungsian Aceh Tamiang

Aceh

Kapolda Aceh Ajak Awak Media dan Influencer Bangun Narasi Positif Demi Kamtibmas yang Kondusif

Banda Aceh

Kapolda Aceh Brigjen Marzuki Ali Basyah Silaturahmi dengan Mualem

Daerah

Kapolres Aceh Tamiang Dukung Satgas PKH Restorasi Kebun Sawit Ilegal dalam Kawasan TNGL

Banda Aceh

SiPAK; Unjuk Rasa Di Depan Kantor Polda Aceh

Banda Aceh

Polda Aceh Komitmen Cegah Narkotika: Bentuk dan Bina 94 KBDN di Seluruh Kabupaten/Kota